Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Ester dan Ong belum pernah saling berhadapan sebelumnya. Adapun jika melihat peringkat, Ester lebih diunggulkan.
Ester bertengger di posisi tiga dalam ranking junior BWF sedangkan Ong, yang juga tampil di ganda putri, ada di urutan 19 di tunggal putri.
Meski demikian, Ong Xin Yee, yang usianya setahun lebih muda dari Ester, lebih berpengalaman dalam urusan mentas di ajang SEA Games.
Saat SEA Games Vietnam tahun lalu Ong dipercaya untuk memperkuat tim beregu. Kali ini peran kampiun Czech Junior 2021 itu lebih besar karena juga berlaga di perseorangan.
Padahal Ong merupakan satu-satunya pemain dari tim junior di antara nama-nama yang dipanggil untuk memperkuat tim putri Malaysia di SEA Games kali ini.
Baca Juga: BWF Haramkan 1 Teknis Servis Jelang Sudirman Cup 2023, Jurus Kevin Sanjaya Selamat
Akan tetapi, krisis yang dialami Malaysia di tunggal putri memberinya kesempatan.
Malaysia saat ini hanya punya satu pemain tunggal putri di ranking 50 besar dunia dan itu pun bukan anggota tim nasional.
Problem yang dialami Negeri Jiran kian kentara saat tim putri mereka tersisih di perempat final beregu karena kalah 0-3 dari Filipina.
Dikutip dari The Star, kekalahan memalukan itu menyebabkan pengunduran diri CEO Akademi Bulu Tangkis Malaysia, Michelle Chai, dan pemberhentian direktur, Tim Jones.