Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

MXGP 2023 Bakal Main di Tanah Air, Indonesia Diprediksi Untung Besar

By Alif Mardiansyah - Minggu, 14 Mei 2023 | 06:20 WIB
(Dari kiri ke kanan) Zulkieflimansyah selaku Gubernur Nusa Tenggara Barat, Bambang Soesatyo sebagai Ketua Ikatan Motor Indonesia (IMI) Pusat, dan Dito Ariotedjo mengemban jabatan Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Indonesia digadang-gadang bakal untung besar dengan akan berlangsungnya MXGP (FIM Motocross World Championship atau Kejuaraan Dunia Motocross) 2023.

Tanah Air kembali dipercaya menjadi tuan rumah MXGP setelah sebelumnya pernah melangsungkannya pada medio tahun 2022.

MXGP 2022 kala itu dilangsungkan di Samota, Sumbawa, Nusa Tenggara Barat.

Setelah sukses menyelenggarakan MXGP 2022, Indonesia akan bekesempatan untuk menggelar MXGP pada tahun 2023.

Baca Juga: Hasil Voli SEA Games 2023 - Momentum Lenyap di Set Penentu, Indonesia Kalah Dramatis dari Vietnam

Tak tanggung-tanggung, Indonesia nantinya bakal menggelar dua seri MXGP yakni ke-10 dan 11.

Nusa Tenggara Barat (NTB) masih ditetapkan sebagai venue-nya.

Persisnya, seri ke-10 dilaksanakan di Sirkuit Samota, Sumbawa, pada tanggal 23 hingga 25 Juni 2023.

Baca Juga: Sudirman Cup 2023 - Skuad Garuda Maksimalkan Persiapan pada Latihan Kedua

Sedangkan seri ke-11 akan dilangsungkan 1 sampai 2 Juli 2023 di MXGP Lombok (Selaparang), Mataram.

Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, Dito Ariotedjo, menyambut baik kehadiran MXGP 2023.

Dito bahkan menilai Indonesia bisa meraih keuntungan yang banyak.

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Inggris - Chelsea Buang Momentum, Man United Samai Poin Newcastle, Southampton Degradasi

Pasalnya, sosok berumur 32 tahun tersebut memiliki data saat MXGP 2022 di Indonesia lalu roda ekonomi negara tembus hingga ratusan miliar.

Dito Ariotedjo pun percaya MXGP 2023 di Tanah Air dapat berjalan dengan maksimal.

Hal itu disampaikannya dalam sesi jumpa pers MXGP 2023 di kawasan Sarinah, Jakarta, Sabtu (13/5/2023).

Baca Juga: Indra Sjafri: Pratama Arhan Merasa Bersalah dan Sedih Tak Bisa Tampil di Final SEA Games 2023

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, Dito Ariotedjo, sedang memberikan sambutan dalam sesi jumpa pers di kawasan Sarinah, Jakarta, Sabtu (13/5/2023) sore.

"Menurut data kami, pelaksanaan MXGP ini berhasil membuat perputaran ekonomi sebanyak 154 miliar rupiah. ini belum termasuk hotel dan lain-lain," kata Dito Ariotedjo kepada awak media termasuk BolaSport.com.

"Jadi, ini merupakan ajang yang sangat bermanfaat untuk kemajuan pariwisata dan ekonomi daerah."

"Saya optimistis pelaksanaan MXGP tahun 2023 yang akan berlangsung di Sumbawa dan Lombok bakal berjalan lancar dan sukses."

"Kami berharap semua peserta dan penonton bisa menikmati event ini dengan penuh antusias," sambung Dito.

Baca Juga: Klasemen Medali SEA Games 2023 - Indonesia Dekati Target Emas, Sepak Bola dan Basket di Ambang Sejarah

Senada dengan Dito Ariotedjo, Bambang Soesatyo selaku Ketua Ikatan Motor Indonesia (IMI) Pusat pun mempunyai pandangan positif terkait akan dihelatnya MXGP 2023 di Tanah Air.

Bamsoet, sapaan Bambang Soesatyo, menilai kedatangan MXGP 2023 bisa memajukan perekonomian daerah khususnya di Nusa Tenggara Barat.

"Pelaksanaan MXGP 2023 bukan suatu hal yang mudah. Tetapi, hasilnya nanti akan dahsyat bagi ekonomi NTB," tutur Bambang Soesatyo.

Baca Juga: Lionel Messi Ukir 1 Prestasi Hebat di Eropa, Berhasil Kalahkan Erling Haaland

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Ketua Ikatan Motor Indonesia (IMI) Pusat, Bambang Soesatyo alias Bamsoet, sedang memberikan keterangan kepada awak media dalam sesi jumpa pers di kawasan Sarinah, Jakarta, Sabtu (13/5/2023) sore.

"Tadi Pak Menpora sudah menyampaikan perputaran uang dalam kegiatan olahraga apalagi internasional itu sangat membantu perekonomian di daerah."

"Jadi, saya senang karena sepertinya kami ada kesepahaman bersama bahwa kegiatan-kegiatan olahraga ini akan mampu mendorong dan mendongkrak ekonomi di daerah-daerah," tambah figur yang kini juga menjabat sebagai Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR).

Bukan hanya dari segi ekonomi, harapan yang juga ingin dituju adalah lebih dikenalnya NTB untuk masyarakat internasional dengan adanya MXGP 2023.

Baca Juga: Hasil Liga Italia - Dihantam Tim Calon Degradasi, AC Milan Gagal Salip Inter Milan

Keinginan tersebut diungkapkan oleh Gubernur NTB, Zulkieflimansyah.

"Mudah-mudahan event ini bukan hanya sukses acaranya. Tetapi, eksternalitas positif dari event ini yang luar biasa."

"Mudah-mudahan event ini membuat brand equity dari NTB, Lombok, dan Sumbawa bisa meningkat jadi tinggi," ucap Zulkieflimansyah.

"Mudah-mudahan peserta dipuaskan dahaganya untuk menyaksikan eksotisme Pulau Lombok."

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB), Zulkieflimansyah, sedang memberikan keterangan kepada awak media dalam sesi jumpa pers di kawasan Sarinah, Jakarta, Sabtu (13/5/2023) sore.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P