Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati hampir dibuat susah payah oleh wakil Filipina didikan pelatih asal Indonesia, Chafidz Yusuf pada SEA Games 2023.
Hal itu terjadi pada babak perempat final yang baru saja dijalani Rehan/Lisa pada bulu tangkis perorangan, Minggu (14/5/2023).
Pasangan ganda campuran nomor satu Indonesia memang telah mengamankan kemenangan.
Tetapi upaya Rehan/Lisa untuk menaklukkan Solomon Jr. Padiz/Eleanor Christine Inlayo nyaris saja terjegal.
Juara Hylo Open 2022 itu hampir saja kecolongan pada gim pertama saat wakil Filipina berhasil mengajak adu setting bahkan berbalik unggul di poin krusial.
Pada situasi itu, Rehan/Lisa seperti blank dan sulit menerka arah pengembalian lawan.
Sementara wakil Filipina terlihat memiliki defence yang makin kokoh dan sulit ditembus.
Beruntung, Rehan/Lisa berhasil tampil lebih tenang dan mengunci kemenangan bahkan menang telak pada gim kedua.
Baca Juga: Hasil Bulu Tangkis SEA Games 2023 - Chico Makin Dekat dengan Medali Emas
Diakui Rehan, tidak tampil pada event beregu sebelumnya membuat ia dan Lisa harus lebih cepat menyesuaikan diri dengan kondisi lapangan maupun shuttlecock.