Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bulu Tangkis SEA Games 2023 - Keping Medali Emas Jadi Modal Christian Adinata Kejar Level Senior

By Nestri Y - Selasa, 16 Mei 2023 | 19:45 WIB
Tunggal putra Indonesia, Christian Adinata (kanan) meraih medali emas, dan Chico Aura Dwi Wardoyo sabet medali perak pada bulu tangkis perorangan SEA Games 2023, Selasa (16/5/2023). (PBSI)

BOLASPORT.COM - Christian Adinata ingin menjadikan raihan meraih emas SEA Games 2023 sebagai lompatan menuju level lebih tinggi untuk mengejar senior-seniornya, termasuk Chico Aura Dwi Wardoyo.

Keberhasilan Adinata meraih keping emas pada bulu tangkis perorangan SEA Games 2023 jelas menjadi kejutan tersendiri baginya.

Nata, demikian sapaan akrabnya, awalnya tidak menjadi salah satu tumpuan tunggal putra Indonesia untuk tampil pada event perorangan.

Namun karena Shesar Hiren Rhustavito batal tampil akibat cedera, Nata lah yang akhirnya ditunjuk untuk mengisi slot Vito.

Datang sebagai pemain subtitusi lalu justru melesat ke final bahkan meraih emas tentu menjadi kebanggaan tersendiri bagi pemain 21 tahun itu.

Apalagi, Nata mengalahkan seniornya sendiri, Chico Aura Dwi Wardoyo yang juga berstatus unggulan teratas pada SEA Games 2023.

Nata sangat bersyukur diberi kemenangan dan bisa menuntaskan laga tanpa halangan apapun.

"Pertama Puji Tuhan bisa bermain dengan baik sampai (babak) terakhir," ungkap Nata dikutip BolaSport.com dari siaran pers PBSI.

"Tidak menyangka, karena prosesnya tidak mudah."

Baca Juga: Rekap Final Bulu Tangkis SEA Games 2023 - Indonesia Borong 4 Medali Emas

"Tapi saya bisa melewati dengan baik," tambah pemain besutan PB Tangkas itu.

Setelah memenangi emas SEA Games 2023, Nata berharap itu akan menjadi modal berharga baginya untuk mencapai level lebih tinggi lagi.

Terutama agar mampu mengejar para seniornya termasuk Chico sendiri, lalu Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie.

Ketiganya sudah melalan buana di kancah turnamen BWF World Tour dan pernah menjadi juara.

"Kemenangan ini menjadi modal bagi saya untuk turnamen-turnamen selanjutnya," kata Nata.

"Untuk lebih percaya diri dan bisa mengejar senior-senior saya yang sudah bermain di top level," tandasnya.

Sementara itu, Chico juga angkat topi untuk Nata yang bermain sangat bersih dan bagus pada laga puncak SEA Games 2023.

Pemain kelahiran Jayapura itu tetap puas dengan raihan medali perak karena telah berusaha kuat mengeluarkan semua upaya terbaik.

Chico pun tampak ikut bahagia atas kemenangan Nata di mana mereka berdua sempat berselebrasi dan berpose ke arah fotografer usai menuntaskan final.

"Hari ini kami berdua sudah bermain dengan baik," ungkap Chico.

"Sudah coba mengeluarkan semua kemampuan dan ya, ini hasilnya, selamat buat Christian," katanya.

"Tadi setelah selesai, kami berselebrasi dengan sedikit bercanda karena kami merasa ini keberhasilan saya dan Christian sudah menciptakan All Indonesian final dari tunggal putra," tutupnya.

Baca Juga: Hasil Final Bulu Tangkis SEA Games 2023 - Balaskan Dendam Fikri/Bagas, Pram/Yere Raih Emas usai Bekuk Kuda Hitam Thailand

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P