Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Berdarah-darah di Duel Timnas U-22 Indonesia Vs Thailand, Sumardji: Ini Perjuangan dan Pengorbanan

By Arif Setiawan - Rabu, 17 Mei 2023 | 11:15 WIB
Manajer timnas U-22 Indonesia, Sumardji mengalami luka dalam laga final SEA Games 2023. (ANTARANEWS)

BOLASPORT.COM - Manajer timnas U-22 Indonesia, Sumardji menjelaskan terkait kronologi kericuhan yang mewarnai laga melawan Thailand pada Selasa (16/5/2023).

Sumardji menyebut bila situasi memanas tepat setelah timnas U-22 Thailand berhasil menyamakan kedudukan pada menit akhir babak kedua.

Sebagai informasi, timnas U-22 Indonesia sempat unggul 2-1 hingga menit ke-90.

Namun pada tambahan waktu babak kedua, timnas U-22 Thailand menyamakan skor melalui sepakan Yotsakon Burapha.

Hal tersebut membuat pelatih hingga ofisial timnas U-22 Thailand berselebrasi hingga ke bench timnas U-22 Indonesia.

Lalu, aksi itu coba dibalas pihak timnas U-22 Indonesia ketika Irfan Jauhari mencetak gol pada menit ke-92.

Sumardji pun bermaksud mencoba untuk menahannya.

Hanya saja, pria kelahiran tahun 1972 itu justru mendapatkan pukulan.

Sumardi mengaku pukulan itu dilayangkan oleh asisten pelatih fisik tim lawan.

Baca Juga: Biang Kerok Kericuhan di Final SEA Games 2023 - Indonesia dan Thailand Kompak Tunjuk Wasit Gagal Kontrol Laga