Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, berpotensi bertemu salah satu rival dari Jepang, Kento Momota, pada Malaysia Masters 2023.
Anthony dan Momota telah membangun rivalitas sehat mereka sejak lama.
Setelah pertemuan terakhir pada Thomas Cup tahun lalu, keduanya berpeluang kembali bertemu pada babak awal Malaysia Masters 2023.
Para pecinta bulu tangkis atau Badminton Lovers menyebut 'MomoGi' atau Momotan dan Ginting.
Persaingan ketat dan menarik mata penonton selalu diperlihatkan oleh kedua pemain saat saling berhadapan.
Tercatat keduanya sudah saling berhadapan sebaknya 16 kali dari pertemuan pertama pada tahun 2015 lalu.
Momota masih unggul jauh dari Anthony dengan 11 kali kemenangan dan hanya lima kali kalah.
Namun penampilan Momota sudah banyak mengalami penurunan sejak dua tahun terakhir.
Momota bahkan tak tergabung ke dalam skuad Jepang pada Sudirman Cup 2023, kemarin.
Baca Juga: Hasil Malaysia Masters 2023 - Ana/Tiwi Juga Dihajar Amunisi Korea
Momota selalu mendominasi atas Anthony hingga kemenangan terakhirnya pada BWF World Tour Finals 2019.
Setelah itu, keduanya baru bertemu satu kali, tepatnya pada babak perempat final Thomas Cup 2022.
Saat itu kemenangan berhasil diraih Anthony via rubber game dengan skor 21-13, 14-21, 21-12.
Kini aksi Momota dan Ginting bisa tersaji pada babak kedua turnamen bulu tangkis BWF World Tour Super 500 ini usai sama-sama tergabung di pul bawah.
Tentu saja, keduanya harus berhasil mengalahkan lawan-lawan mereka pada babak pertama.
Momota bertemu wakil China, Weng Hong Yang. Sedangkan Anthony melawan wakil Taiwan, Wang Tzu Wei.
Walau begitu, Momota memilih fokus untuk menghadapi pertandingan pertama lebih dulu.
"Saya tidak ingin berpikir terlalu jauh ke depan, mungkin sedikit (tentang Ginting)," kata Momota dikutip BolaSport.com dari New Straits Times.
Baca Juga: Hasil Malaysia Masters 2023 - Keunggulan Lanny/Ribka Dipatahkan Wakil Korea
"Tapi saya lebih fokus pada diri saya sendiri dan mengambil langkah demi langkah," ujar Momota.
Bagi Momota, ini pertemuan pertama dengan juara Korea Open 2022 itu.
Momota juga baru comeback pada Malaysia Masters semenjak turnamen terakhirnya pada All England Open, Maret kemarin.
Adapun bagi Anthony memiliki peluang besar untuk melangkah ke babak kedua.
Anthony didukung rekor bagus atas Wang dengan enam kali kemenangan dan baru dua kali kalah.
Baca Juga: Malaysia Masters 2022 - Fajar/Rian KO, Indonesia Pegang Satu-satunya Nyawa Juara Bertahan