Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Di Balik Selebrasi Sujud Cristiano Ronaldo, Ada Rekor yang Mustahil Dipecahkan Lionel Messi

By Beri Bagja - Rabu, 24 Mei 2023 | 15:55 WIB
Merayakan gol dengan bersujud, Cristiano Ronaldo bersama Al Nassr juga jadi sorotan karena memecahkan rekor yang mustahil dipecahkan Lionel Messi. (TWITTER.COM/TEAMCRONALDO)

BOLASPORT.COM - Selain melakukan selebrasi dengan bersujud, Cristiano Ronaldo jadi sorotan karena memecahkan rekor yang terbilang mustahil difotokopi Lionel Messi.

Aksi Cristiano Ronaldo melakukan selebrasi sujud di lapangan menarik perhatian warganet dalam duel Al Nassr vs Al Shabab.

Pada laga pekan ke-28 Liga Arab Saudi di Al Awal Park, Riyadh, Selasa (24/5/2023), sang bintang veteran menjadi penentu kemenangan tim.

Gol indah Ronaldo pada menit ke-59 menyempurnakan comeback Al Nassr dari tertinggal 0-2 menjadi berbalik menang 3-2.

Lesakan tersebut spesial karena menghidupkan asa tim ibu kota Arab Saudi untuk menyalip Al Ittihad ke puncak klasemen dengan perbedaan 3 poin dalam 2 partai sisa.

Baca Juga: Final Coppa Italia - Fiorentina Vs Inter Milan, Pembuktian Kesaktian Si Juragan Trofi

Usai mencetak gol, Ronaldo dikerumuni rekan-rekan setimnya.

Pemain berusia 38 tahun itu kemudian melakukan gerakan seperti sujud syukur di tengah kerumunan.

Tak lupa aksi ini dilengkapi selebrasi 'Siuu' khas miliknya.

Selain karena perayaan sujud yang viral di medsos, Ronaldo juga disorot karena sebuah rekor lain yang dia pertajam.