Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Terkesan dengan Argentina, Ivar Jenner dan Rafael Struick Kompak Ngebet Bela Timnas Indonesia pada FIFA Matchday Juni

By Abdul Rohman - Kamis, 25 Mei 2023 | 06:45 WIB
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir (kiri), sedang berfoto dengan dua pemain keturunan Indonesia bernama Rafael Struick (tengah) dan Ivar Jenner (kanan) di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Rabu (24/5/2023) siang. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Ivar Jenner dan Rafael Struick kompak mengaku berhasrat bisa melakukan debut bersama timnas Indonesia pada FIFA Matchday Juni 2023.

Terlebih lagi, timnas Indonesia berkesempatan menghadapi Argentina.

Laga antara timnas Indonesia vs Argentina akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Senin (19/6/2023).

Ivar Jenner menyadari bahwa Argentina saat ini menjadi yang terbaik di jagat sepak bola.

Pada Piala Dunia 2022 di Qatar, Argentina keluar sebagai juara usai menaklukkan Prancis melalui babak adu penalti di final.

"Argentina adalah juara dunia," ucap Ivar Jenner saat ditemui dalam jumpa pers, Rabu (24/5/2023).

"Saya sangat ingin bermain di stadion melawan Argentina."

Baca Juga: Ronaldo Minta Kompetisi Eropa Mulai Minggir, Liga Arab Saudi Siap Masuk 5 Besar

"Pertandingan itu adalah mimpi bagi saya," sambung Ivar Jenner.

Sementara Rafael Struick terkesan dengan keperkasaan Lionel Messi dkk.

Apabila berkesempatan unjuk gigi di laga kontra Argentina, dia berjanji tampil maksimal.

"Argentina adalah yang terbaik saat ini," kata Rafael Struick.

"Kita harus respek."

"Jadi kami akan lakukan apa pun yang kami bisa," tutur Rafael Struick.

Berdasarkan pengakuannya, Ivar Jenner dan Rafael Struick mendapatkan pemanggilan untuk mengikuti pemusatan latihan (TC) timnas Indonesia.

Baca Juga: Malaysia Masters 2023 - Awal yang Sempurna untuk Marcus/Kevin

Rencananya, TC Skuad Garuda akan berlangsung pada 5 Juni mendatang.

Ivar Jenner dan Rafael Struick kini sudah resmi menjadi warga negara Indonesia (WNI).

Keduanya masih harus menjalani proses perpindahan federasi dari KNVB ke PSSI.

Maka dari itu, belum diketahui apakah perpindahan federasi dari Ivar Jenner dan Rafael Struick bisa rampung dalam beberapa waktu ke depan atau tidak.

Jika belum, dua pemain kelahiran Belanda itu harus lebih bersabar lagi untuk bisa berseragam Merah Putih.

Selain Argentina, tim besutan Shin Tae-yong akan melawan Palestina di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jawa Timur, Rabu (14/6/2023).

Adapun Ivar Jenner dan Rafael Struick awalnya diproyeksikan memperkuat timnas U-20 Indonesia pada Piala Dunia U-20 2023.

Akan tetapi, rencana tersebut batal terwujud.

Pasalnya, FIFA mencabut status Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.

Saat ini Piala Dunia U-20 2023 digelar di Argentina dan sudah berlangsung sejak 20 Mei 2023.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)