Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Inter Milan berhasil menjuarai Coppa Italia dalam dua musim secara beruntun. I Nerazzurri juga memanen tiga rekor sekaligus.
Inter Milan baru saja menambah jumlah trofi mereka pada musim 2022-2023.
Trofi terbaru yang mereka dapatkan adalah Coppa Italia 2022-2023.
Dalam laga final Coppa Italia musim ini, Inter Milan berhadapan dengan Fiorentina di Stadion Olimpico pada Rabu (24/5/2023) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB.
Inter Milan sempat kebobolan lebih dulu lewat gol cepat Nicolas Gonzalez pada menit ke-3.
Akan tetapi, I Nerazzurri berhasil tampil menggila dan langsung membalasnya dengan dua gol.
Penyerang andalan Inter Milan asal Argentina, Lautaro Martinez, berhasil mencatatkan brace dalam laga tersebut.
Baca Juga: Hasil Final Coppa Italia - Inter Milan Juara, Gol ke-100 Lautaro Martinez Hancurkan Fiorentina
Lautaro mencetak dua gol masing-masing pada menit ke-29 dan 37'.
Dengan kemenangan tipis 2-1 tersebut, Inter Milan berhak meraih trofi Coppa Italia dalam dua musim secara beruntun.
Sebelumnya, anak-anak asuh Simone Inzaghi juga berhasil meraih gelar juara Coppa Italia musim lalu.
Selain berhasil menjadi juara, Inter Milan juga sukses menorehkan tiga rekor sekaligus.
Rekor yang pertama adalah Inter Milan berhasil menjuarai Coppa Italia dalam dua musim beruntun untuk pertama kalinya sejak 2011.
Menurut data Squawka yang dikutip BolaSport.com, kali terakhir I Nerazzurri berhasil menjuarai Coppa Italia dalam dua musim beruntun adalah pada 2009-2010 dan 2010-2011.
Inter have won the Coppa Italia in back-to-back seasons for the first time since the 2009/10 and 2010/11.
Now all eyes on Champions League final. ???? pic.twitter.com/KlL8Xgs1Yy
— Squawka (@Squawka) May 24, 2023
Rekor kedua yang berhasil diraih Inter Milan berkaitan dengan jumlah trofi Coppa Italia yang telah mereka raih.
Baca Juga: Final Coppa Italia - Fiorentina Vs Inter Milan, Pembuktian Kesaktian Si Juragan Trofi
9 - Inter have won their ninth #CoppaItalia, equaling Roma in second place among the teams with the most wins in the history of the competition (Juventus first with 14). Champions.#FiorentinaInter pic.twitter.com/cERxGuNCE7
— OptaPaolo (@OptaPaolo) May 24, 2023
Dilansir BolaSport.com dari Opta Paolo, Inter Milan saat ini telah meraih sembilan trofi Coppa Italia sepanjang sejarah klub.
Jumlah tersebut menjadikan Samir Handanovic dkk. menjadi tim kedua dengan koleksi trofi Coppa Italia paling banyak bersama dengan AS Roma.
Sejauh ini, hanya Juventus yang memiliki jumlah trofi Coppa Italia paling banyak, yakni sebanyak 14 gelar.
Lalu, untuk rekor terakhir berhasil dicatatkan oleh juru taktik Inter Milan, Simone Inzaghi.
Inzaghi menjadi pelatih dengan koleksi trofi Coppa Italia terbanyak kedua sepanjang sejarah kompetisi dengan tiga gelar.
Pelatih asal Italia itu hanya kalah dengan Sven-Goeran Eriksson, Massimiliano Allegri, dan Roberto Mancini yang telah sama-sama meraih empat trofi Coppa Italia.
Inzaghi memenangkan dua trofi Coppa Italia bersama Inter Milan dan satu lainnya dengan Lazio.
3 - Simone Inzaghi has won his third #CoppaItalia, only Sven-Göran Eriksson, Massimiliano Allegri and Roberto Mancini have more (four). Habitue.#FiorentinaInter pic.twitter.com/WB0fT2IUK1
— OptaPaolo (@OptaPaolo) May 24, 2023