Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jelang Lawan Timnas Indonesia, Argentina Bakal Kumpul Mulai 10 Juni

By Sasongko Dwi Saputro - Sabtu, 27 Mei 2023 | 08:00 WIB
Unggahan timnas Argentina terkait agenda FIFA Matchday bulan Juni 2023. (TWITTER/@ARGENTINA)

BOLASPORT.COM - Timnas Argentina dikabarkan mulai berkumpul pada 10 Juni 2023 jelang menjalani tur Asia menghadapi Australia dan Indonesia pada FIFA Matchday Juni 2023.

Informasi tersebut dikutip dari Infobae, para pemain Timnas Argentina yang dipanggil pelatih Lionel Scaloni akan mulai berkumpul pada 10 Juni.

Diketahui, tidak semua pemain bakal datang serentak pada TC Timnas Argentina.

Beberapa nama dikonfirmasi bakal datang belakangan, terutama yang bakal bermain pada final Liga Champions Eropa yang juga digelar pada 10 Juni 2023.

Ada dua pemain Timnas Argentina yang tampil di final Liga Champions Eropa yaitu penyerang Manchester City, Julian Alvarez, dan ujung tombak Inter Milan yaitu Lautaro Martinez.

"Skuad Albiceleste akan bertemu mulai Sabtu 10 Juni, setelah liga-liga Eropa selesai, meski mereka masih harus menunggu finalis Liga Champions, Julian Alvarez bersama Manchester City dan Lautaro Martinez di kubu Inter. Final akan berlangsung di Istanbul," tulis Infobae.

Berdasarkan info dari media yang sama, Lionel Scaloni selaku Pelatih Timnas Argentina juga memanggil penjaga gawang berusia 17 tahun untuk tur Asia menghadapi Timnas Indonesia dan Australia.

Diketahui nama dari penjaga gawang tersebut adalah Mateo Morro yang tampil di Klub Divisi Kelima Liga Argentina yang masih berada dibawah tanggung jawab klub Independiente.

Baca Juga: PSSI Tak Berani Jamin Lionel Messi Datang Lawan Timnas Indonesia, Ini Alasannya

Penjaga gawang muda tersebut mengaku bangga dengan pemanggilannya ke Timnas Argentina tersebut.