Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

7 Pemain Naturalisasi yang Dipanggil Shin Tae-yong untuk Lawan Timnas Argentina dan Palestina

By Wila Wildayanti - Sabtu, 27 Mei 2023 | 18:30 WIB
Bek naturalisasi timnas Indonesia, Jordi Amat (belakang), tampak sedang memeluk bahagia rekannya yang juga pemain naturalisasi Marc Klok seusai mencetak gol dalam laga Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 29 Desember 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - PSSI telah merilis 26 pemain yang dipanggil Shin Tae-yong untuk menghadapi timnas Argentina dan Palestina. Sebanyak tujuh pemain naturalisasi yang bakal tampil memperkuat skuad Garuda.

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong memang telah memilih 26 pemain terbaik buat menghadapi FIFA Matchday periode Juni 2023.

Seperti diketahui, pada laga FIFA Matchday ini skuad Garuda diagendakan bakal menjalani dua pertandingan melawan timnas Argentina dan Palestina.

Tim Merah Putih pertama kali dijadwalkan akan melawan timnas Palestina di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jawa Timur, pada 14 Juni 2023.

Baca Juga: 5 Pemain Timnas U-23 Indonesia yang Dipanggil Shin Tae-yong untuk Lawan Argentina 

Kemudian laga kedua, Marc Klok dan kawan-kawan bakal menjajal kekuatan timnas Argentina di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, pada 19 Juni mendatang.

Untuk menghadapi dua pertandingan tersebut.

Shin Tae-yong pun tak tanggung-tanggung dalam memanggil pemain terbaik.

Sebanyak tujuh pemain naturalisasi dipanggil pelatih asal Korea Selatan tersebut untuk menambah kekuatan timnas Indonesia.

Dalam pemanggilan pemain naturalisasi ini Shin Tae-yong memanggil pemain lama dan baru.

Seperti diketahui, belum lama ini terapat dua pemain naturalisasi yang baru menyandang status sebagai WNI.

Pemain tersebut yakni Ivar Jenner dan Rafael Struick yang baru resmi menjadi pemain naturalisasi pada 22 Mei 2023 lalu seusai menjalani sumpah WNI.

Ivar Jenner dan Rafael Struick bakal ikut menambah kekuatan tim Merah Putih nantinya.

Baca Juga: Ivar Jenner dan Rafael Struick Tak Sabar Bela Timnas Indonesia Jajal Kekuatan Argentina

Namun, tak hanya pemain naturalisasi baru saja yang dipanggil.

Akan tetapi, pemain naturalisasi yang cukup lama sudah menjadi andalan timnas Indonesia pun turut dipanggil.

Pemain tersebut yakni Setfano Lilipaly dan Marc Klok dipastikan turut membela timnas Indonesia.

Kemudiian ada juga Jordi Amat yang pasti masuk tim dan sudah beberapa kali membela timnas Indonesia.

Tetapi, ada beberapa pemain naturalisasi lagi yang sudah menyandang status WNI sejak beberapa waktu lalu tapi mereka belum debut.

Pemain tersebut yakni Sandy Walsh dan Shayne Pattynama yang memang belum berhasil debut membela timnas Indonesia.

Sebab sebelumnya pada FIFA Matchday periode Maret lalu masalah perpindahan federasi Shayne Pattynama belum kelar.

Sehingga baru diselesaikan dan dipastikan ia bakal turut andil memberikan yang terbaik untuk laga FIFA Matchday nanti.

Baca Juga: BREAKING NEWS - 26 Pemain Timnas Indonesia untuk FIFA Matchday Juni 2023, Reza Arya Gantikan Nadeo 

Sementara untuk Sandy Walsh memang baru bisa debut dengan timnas Indonesia karena pada edisi sebelumnya ia mengalami cedera.

Sehingga baru kali ini dipastikan ia bakal bisa debut membela skuad Garuda.

Melihat situasi ini dipastikan bakal ada empat pemain yang baru akan merasakan debutnya bersama timnas Indonesia nantinya.

Namun, untuk debut itu pastinya menunggu kepastian dari Shin Tae-yong.

Apakah pelatih asal Korea Selatan tersebut akan memilik pemain terbaik untuk disiapkan melawan timnas Argentina dan Palestina nantinya.

Melihat daftar-daftar pemain naturalisasi ini pun bisa menjadi kabar baik.

Baca Juga: Jelang Laga Timnas Indonesia Vs Palestina, Marselino Ferdinan Simpan Rasa Rindu

Sebab timnas Indonesia dipastikan bakal diperkuat banyak pemain yang berkarier di luar negeri khususnya pemain naturalisasi.

Dengan harapan para pemain ini bakal bisa membawa timnas Indonesia meraih hasil maksimal di laga FIFA Matchday nantinya.

Namun, itu tak akan menjadi laga mudah untuk timnas Indonesia.

Sebab Palestina saat ini berada di ranking 93 FIFA dunia, dari hasil April 2023 lalu.

Kemudian untuk timnas Argentina sendiri saat ini berada di ranking 1 dunia.

Ditambah lagi dengan titel mereka yakni sebagai juara Piala Dunia 2022 Qatar.

Baca Juga: 5 Debutan Timnas Indonesia di FIFA Matchday Juni 2023 - Reza Arya Ubah Komposisi Kiper, Gerbong Naturalisasi Siap Main Secepatnya

Sementara untuk Indonesia saat ini berada diranking 149.

Apabila Indonesia ingin bisa naik ranking pada bulan depan mereka harus bisa meraih hasil bagus dalam dua laga tersebut.

Untuk itu, pemain-pemain naturalisasi ini diharapkan bisa turut andil dan membantu skuad Garuda meraih hasil terbaik nantinya.

Daftar Pemain Naturalisasi yang Dipanggil untuk Menghadapi Palestina dan Argentina:

  1. Marc Klok (Persib Bandung)
  2. Stefano Lilipaly (Borneo FC)
  3. Jordi Amat (Sabah FC)
  4. Sandy Walsh (KV Mechelen)
  5. Shayne Pattynama (Viking FK)
  6. Ivar Jenner (Jong Utrecht)
  7. Rafael Struick (ADO Den Haag)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P