Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pembalap Red Bull Racing, Max Verstappen, berhak atas raihan pole position berkat hasil apik di kualifikasi seri balap keenam Formula 1 GP Monako 2023.
Verstappen menjadi pemilik waktu lap tercepat dalam kualifikasi yang digelar di Sirkuit Jalan Raya Monako, Sabtu (27/5/2023).
Juara bertahan itu melanjutkan performa kuat di latihan ketiga untuk mengemas waktu lap 1 menit 11,365 detik.
Baca Juga: Mengejutkan, Indonesia Berencana Gelar F1 di Sirkuit Mandalika
Verstappen menjadi yang terbaik di sirkuit klasik yang memaksa pembalap berhati-hati karena dinding yang berada tepat di sisi lintasan.
Sergio Perez menjadi korban pertama.
Saat kualifikasi 1 (Q1) belum genap berlangsung 11 menit, rekan setim Verstappen itu menabrak dinding di Tikungan 1 karena kehilangan grip ban belakang.
Mobil RB19 yang dikemudikan pembalap asal Meksiko itu berhenti di tengah jalan. Sesi dihentikan sesaat setelah bendera merah dikibarkan.
Tidak dapat melanjutkan penampilan, Perez pun gagal melewati Q1.
Ketegangan juga dialami tim Mercedes yang membawa pembaruan sidepod ke lomba akhir pekan ini.
Lewis Hamilton hampir tersisih di Q1 saat gagal mempertajam waktu lap karena melebar di tikungan zig-zag 10 dan 11.
Untungnya, catatan waktu lap apik di putaran terakhir membawa Juara Dunia tujuh kali itu naik ke urutan tujuh dan lolos bersama 14 pembalap tercepat lainnya.
Hamilton berada di situasi serupa saat Q2. Dia masih berada di luar posisi 10 besar pada menit-menit akhir.
Lagi-lagi, percobaan terakhir kembali menghasilkan waktu lap yang menyelamatkannya dari eliminasi.
"Kawan-kawan, mobilnya sulit dikendarai," ujar Hamilton dalam pesan radio kepada timnya.
Baca Juga: Pecco Bagnaia Jatuh dan Tertimpa Tangga: Gagal Finis, Dipukul, Dihujat, Kini Cedera
Persaingan untuk posisi start pertama memanas di Q3.
Verstappen menjadi pembalap pertama yang mencetak waktu lap kompetitif tetapi segera diungguli pembalap-pembalap lainnya.
Fernando Alonso (Aston Martin) memimpin rombongan dengan catatan waktu yang lebih cepat hampir 0,4 detik lebih cepat dari Verstappen.
Verstappen merebut kembali posisi pertama hanya untuk diungguli Esteban Ocon (Alpine) yang membuat kejutan.
Charles Leclerc (Ferrari) selaku wakil tuan rumah merespons dengan mengambil alih posisi pertama sementara.
Namun, Alonso melampaui putaran runner-up kejuaraan musim lalu tersebut dengan selisih 0,022 detik.
Namun, pole position akhirnya menjadi milik Verstappen. Di lesatan pamungkas, dia mencetak waktu lap terbaik dengan gap 0,084 detik dari Alonso.
HASIL KUALIFIKASI F1 GP MONAKO 2023
POS | PEMBALAP | TIM | WAKTU |
1 | Max Verstappen | Red Bull | 1:11,365 |
2 | Fernando Alonso | Aston Martin | 1:11,449 |
3 | Charles Leclerc | Ferrari | 1:11,471 |
4 | Esteban Ocon | Alpine | 1:11,553 |
5 | Carlos Sainz | Ferrari | 1:11,630 |
6 | Lewis Hamilton | Mercede | 1:11,725 |
7 | Pierre Gasly | Alpine | 1:11,933 |
8 | George Russell | Mercede | 1:11,964 |
9 | Yuki Tsunoda | AlphaTauri | 1:12,082 |
10 | Lando Norris | McLaren | 1:12,254 |
Tidak Lolos Q2 | |||
11 | Oscar Piastri | McLaren | 1:12,395 |
12 | Nyck de Vries | AlphaTauri | 1:12,428 |
13 | Alex Albon | Williams | 1:12,527 |
14 | Lance Stroll | Aston Martin | 1:12,623 |
15 | Valtteri Bottas | Alfa Romeo | 1:12,625 |
Tidak Lolos Q1 | |||
16 | Logan Sargeant | Williams | 1:13,113 |
17 | Kevin Magnussen | Haa | 1:13,270 |
18 | Nico Hulkenberg | Haa | 1:13,279 |
19 | Zhou Guanyu | Alfa Romeo | 1:13,523 |
20 | Sergio Perezs | Red Bull | 1:13,850 |