Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - PT Liga Indonesia Baru (LIB) dipastikan tetap menjadi operator Liga 2 2023-2024.
Hal tersebut diakui oleh Direktur Utama PT LIB, Ferry Paulus.
Dikatakan Ferry Paulus, PT LIB menerima amanat dari PSSI untuk tetap menjadi operator Liga 2 2023-2024 baru-baru ini.
Yang pasti PT LIB siap melaksanakan tugas yang diberikan PSSI.
"Tunggu diskusi yang lebih tajam dengan Liga 2, memang ada guide-line yang sudah disampaikan oleh PSSI untuk Liga 2 musim depan," tutur Ferry Paulus.
"Kalau bicara value Liga 2 juga dengan pemain asing akan lebih meningkat."
"Karena baru kemarin kalau perintah PSSI untuk melanjutkan operatorin Liga 2," sambung Ferry Paulus saat ditemui seusai Kongres Biasa 2023 PSSI di Hotel Intercontinental, Pondok Indah, Jakarta Selatan, Minggu (28/5/2023).
Baca Juga: Sandy Walsh dan Marselino Ferdinan Pulang Kampung ke Surabaya Bela Timnas Indonesia Vs Palestina
Kini PT LIB akan menyusun mengenai mekanisme operator Liga 2.
"Kami sedang susunan, kalau sudah final akan kami umumkan," tutur Ferry Paulus.
Di satu sisi, Ferry Paulus berharap kedepannya operator Liga 1 dan Liga 2 bisa dipisah.
Sehingga dapat secara fokus meningkatkan nilai kompetisi Liga 2.
Liga 2 2023-2024 direncanakan mulai bergulir pada September 2023.
"Kemarin bicaranya, tolong dibantu dahulu," kata Ferry Paulus.
"Mudah-mudahan berikut bisa mandiri."
Baca Juga: Komentar Luis Milla setelah Persib Kirim Pemain Terbanyak ke TC Timnas Indonesia
"Agar fokus, komersialisasi meningkat, ya semua lebih ajek lah," tutupnya.
Sebelumnya, niatan operator Liga 1 dan Liga 2 agar dipisah muncul dalam agenda sarasehan dengan klub pada Maret 2023.
"Keputusan Liga 1 dan Liga 2 secara terpisah akan membentuk manajemen liga sendiri-sendiri. Jadi Liga 1 sendiri, Liga 2 juga sendiri," kata Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, pada 5 Maret 2023.
"Padahal, tadinya Liga 2 di bawah ketiak Liga 1, untuk Liga Indonesia Baru (LIB)-nya. Ini pertama kali."
"Kenapa Liga 2 optimistis karena selama ini main setiap Rabu, tapi sekarang bisa main Jumat, Sabtu, Minggu, secara industri tentu akan berbeda. Nanti mereka kembangkan dalam diskusi-diskusi dan ini tentu saya terima dengan baik secara terbuka," tutupnya.