Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Mauricio Pochettino disebut sebagai pilihan yang lebih serasi dengan Chelsea daripada Zinedine Zidane.
Opini itu diutarakan legenda Manchester United yang juga pandit Sky Sports, Gary Neville, ihwal penunjukan Mauricio Pochettino sebagai pelatih Chelsea.
Senin (28/5/2023), The Blues mengumumkan ikatan kerja sama dengan pria Argentina tersebut melalui durasi kontrak dua tahun.
Pochettino akan memulai perannya menukangi Chelsea pada 1 Juli 2023.
"Dia adalah pelatih pemenang, yang telah bekerja di level tertinggi, di berbagai liga dengan bahasa berbeda."
"Etos kerja, pendekatan taktik dan komitmennya untuk pengembangan tim, semuanya menjadikan dia kandidat yang luar biasa," tulis pernyataan di situs resmi Chelsea mengatasnamakan komentar direktur klub, Laurence Stewart dan Paul Winstanley.
Baca Juga: RESMI - Chelsea Gaet Mauricio Pochettino, Jadi Pelatih Kelima di Rezim Todd Boehly
Pochettino, menurut Neville, pun dianggap figur tepat untuk mengelola skuad mahal The Blues yang melorot jauh di bawah ekspektasi musim 2022-2023.
Pria 51 tahun tersebut dinilai lebih cocok daripada kandidat lain semodel Zinedine Zidane, Luis Enrique, hingga Diego Simeone.
Ketiganya memang sempat dikaitkan pula dengan The Blues di tengah turbulensi pasca-pemecatan Thomas Tuchel maupun Graham Potter.
Pochettino kelihatannya mampu mengembangkan sumber daya melimpah di skuad ketimbang menuntut klub buat mengeluarkan uang banyak lagi.
Pasalnya, Todd Boehly sudah menghabiskan 600 juta pounds dalam dua jendela transfer terakhir.
"Kalau Chelsea menunjuk Zidane, Enrique, atau Simeone, mereka bakal menginginkan 300 juta pounds tambahan karena tak akan menyukai beberapa pemain yang telah direkrut klub sebelumnya," kata Neville.
"Mereka harus mengangkat pelatih yang akan mewarisi dan menyukai skuad yang telah mereka miliki."
"Banyak dari pemain itu masih muda dan saya pikir orang yang tepat (melatihnya) adalah Pochettino," imbuhnya.
Baca Juga: Liverpool Tutup Musim dengan Drama 8 Gol, Nyaris Jadi Korban Comeback Tim Degradasi
Dengan mengikat Pochettino, Chelsea pun ibarat menyudahi pengejaran panjang mereka untuk mendapatkan jasa eks pelatih Espanyol tersebut.
Sebelumnya, The Blues diketahui pernah dua kali meluncurkan rencana buat melamar sang pelatih saat masih dalam pengelolaan rezim Roman Abramovich.
Namun, dua kali pula cinta mereka tak terbalas dan baru terealisasikan pada percobaan ketiga saat ini.
Sepanjang karier melatih, Pochettino juga punya nilai plus pengalaman berkecimpung di Liga Inggris bersama Southampton (2013-2014) dan Tottenham (2014-2019).
Dia sudah memahami jeroan Liga Inggris daripada Zidane, Enrique, ataupun Simeone, yang belum pernah mencoba peruntungan di Premier League.