Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Perjuangan 13 wakil Indonesia pada babak pertama bisa ditonton melalui link live streaming Thailand Open 2023.
Hari kedua Thailand Open 2023 pada Rabu (31/5/2023) akan sangat padat dengan rangkaian pertandingan dari babak pertama.
Ada 79 pertandingan yang direncanakan berlangsung di Indoor Stadium Huamark, Bangkok, Thailand, mulai pukul 08.00 WIB.
Baca Juga: Jadwal Thailand Open 2023 - Marcus/Kevin Beraksi, 13 Wakil Indonesia Siap Tempur
Sebanyak 12 pertandingan di antaranya akan melibatkan kontestan dari Tanah Air.
Ganda campuran, Adnan Maulana/Nita Violina Marwah, menjadi penampil pertama bagi Indonesia pada hari ini.
Runner-up Thailand International Challenge 2023 bakal menantang wakil Inggris, Gregory Mairs/Jenny Moore, pada partai kedua di Lapangan 4.
Adnan/Nita, baru dipasangkan pada Oktober tahun lalu, belum pernah menghadapi Mairs/Moore yang pencapaian terbaiknya tahun ini adalah semifinal Spain Masters Super 300.
Sementara mantan ganda putra nomor satu, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, bakal menjadi wakil Indonesia terakhir yang bertanding.
Marcus/Kevin akan menghadapi pasangan Singapura, Jun Liang Andy Kwek/Loh Kean Hean, yang belum pernah mereka hadapi sebelumnya.