Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ernando Ari Punya Motivasi Ganda Jika Dipercaya Kawal Gawang Timnas Indonesia Saat Lawan Palestina di GBT

By Sasongko Dwi Saputro - Sabtu, 3 Juni 2023 | 09:30 WIB
Kiper timnas U-23 Indonesia, Ernando Ari Sutaryadi, sedang menangkap bola dalam latihannya di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 12 April 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Penjaga gawang Timnas Indonesia, Ernando Ari Sutaryadi mengaku sangat bersemangat saat kembali tampil di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.

Bedanya kali ini, Ernando Ari tidak mengenakan jersey Persebaya Surabaya kala bermain di Stadion Gelora Bung Tomo.

Ernando Ari jadi satu dari tiga nama penjaga gawang yang dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia untuk FIFA Matchday Juni 2023.

Seperti yang diketahui, Timnas Indonesia bakal menantang Palestina dan Argentina pada bulan ini.

Laga perdana Timnas Indonesia melawan Palestina bakal dilaksanakan di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya pada 14 Juni 2023.

Ernando Ari mengaku punya motivasi berlipat ganda jika dipercaya tampil mengawal gawang Timnas Indonesia pada laga menghadapi Palestina.

Atmosfer suporter di Surabaya yang membuatnya pede mengawal gawang Timnas Indonesia.

"Jelas ada keuntungan, karena saya sering main di GBT dan di Surabaya," ujar Ernando Ari Sutaryadi pada Jumat (2/6/2023) di Lapangan THOR, Surabaya.

Baca Juga: Sambil Sebut Ramadhan Sananta, Hamdan Hamedan Rekomendasikan 3 Striker Diaspora untuk Benahi Lini Serang Timnas Indonesia

"Pasti atmosfer itu semakin membuat pede dan semangat lagi untuk mengawal gawang Timnas Indonesia, yang biasanya saya Persebaya," ujarnya.