Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Semifinal Thailand Open 2023 - An Se-young Masih Terlalu Tangguh bagi Carolina Marin

By Delia Mustikasari - Sabtu, 3 Juni 2023 | 12:57 WIB
Pebulu tangkis tunggal putri Korea Selatan, An Se-young, saat berlaga pada partai final Indonesia Masters 2023 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu, 29 Januari 2023. (TOMMY NICOLAS/BOLASPORTCOM)

BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis tunggal putri, An Se-young (Korea Selatan) meraih satu tempat pada final Thailand Open 2023.

Tiket partai puncak didapat An setelah menundukkan Carolina Marin (Spanyol) 21-16, 21-12 pada laga semifinal yang berlangsung di Indoor Stadium Huamark, Sabtu (3/6/2023).

Melalui kemenangan ini, An menambah keunggulan dalam rekor pertemuan dengan Marin menjadi 6-4.

Jalannya pertandingan

An unggul lebih dulu 3-0. Marin lalu mendekat 1-3.

An mempertahankan keunggulan 5-2 yang dibalas Marin dengan mendekat 3-5.

Marin menipiskan jarak dan menyamakan skor 5-5.

An kembali menjauh 6-5, tetapi disamakan lagi Marin 6-6.

An lalu mencetak tiga poin beruntun untuk menjauh 9-6.

Marin mendekat 7-9, tetapi An dengan cepat memimpin pada interval 11-7.

Selepas jeda interval, Perolehan poin berlangsung ketat.

An menjauh 19-13, tetapi Marin menambah dua angka menjadi 15-19.

An lalu mencetak game point 20-15. Setelah melalui reli panjang, Marin menambah angka 16-20.

Namun, An yang sudah memimpin, memastikan gim ini menjadi miliknya.

Baca Juga: Thailand Open 2023 - Kans Fikri/Bagas Tabrak Unggulan Lagi meski Sudah Capai Target

Marin unggul lebih dulu 2-1 pada awal gim kedua.

Keunggulan tersebut dia jaga hingga skor 4-1.

An lalu mencetak tiga angka berturut-turut hingga menyamakan skor menjadi 4-4.

An berbalik memimpin 5-4. Setelah melalui reli panjang, An menambah perolehan poin menjadi 6-4.

An semakin mempertebal keunggulan 8-4. Marin mencoba bangkit 5-8.

Namun, kondisi tersebut tidak bertahan lama setelah An menjauh 9-5.

Marin mendekat 7-9 yang direspons An dengan keunggulan 10-7. Marin mengejar ketinggalan 8-10.

Tetapi, An mempertahankan keunggulan pada interval 11-8. Seusai interval, An menjauh 12-8.


An lalu menjauh 15-8. Marin mendekat 9-15. Tetapi, An melebarkan jarak 16-9. Keunggulan ini dia lanjutkan hingga 18-9.

Marin mengejar perolehan poin 11-18 seusai mencetak dua angka berturut-turut.

Kedua pemain terlibat reli panjang yang akhirnya membuat An kembali menambhan keunggulan 19-11.

Marin menahan laju An dengan tambahan angka 12-19.

An merepons dengan membukukan match point 20-12 dan mencetak angka 21 lebih dulu.

Baca Juga: Marc Marquez Bukan Kaleng-kaleng, Tetap Jadi Favorit Walau Honda Sedang Sulit 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P