Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Ganda putra Malaysia, Goh Sze Fei/Nur Izzuddin Rumsani, bertekad menjawab kepercayaan dengan prestasi setelah memutuskan kembali bersatu di atas lapangan.
Goh/Nur mempercayai kebersamaan mereka yang telah terjalin selama delapan tahun akan membawa mereka menuju ke Olimpiade pada tahun 2024 mendatang.
Tak sampai enam bulan mereka berpisah setelah penampilan terakhir mereka terjadi pada India Open 2023.
Goh/Nur menyadari bahwa perpisahan mereka bukan suatu langkah yang baik.
Tentu saja, mereka harus memulai semuanya dari nol dengan pasangannya masing-masing.
Maka dari itu Goh/Nur ingin kembali meningkatkan peringkat mereka setelah mencapai posisi tertinggi pada tahun lalu dengan ranking 9 dunia.
Baca Juga: Thailand Open 2023 - Kans Fikri/Bagas Tabrak Unggulan Lagi meski Sudah Capai Target
Goh/Nur menyatakan hubungan mereka menjadi modal untuk meraih hasil lebih baik pada kesempatan kedua.
Sze Fei dan Nur Izzuddin kembali bersama pada hari Rabu setelah berpisah pada bulan Januari.
"Kami memiliki chemistry yang baik karena kami telah menjadi rekan selama delapan tahun (delapan tahun)," kata Goh dikutip BolaSport.com dari The Star.