Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Anak Didik Nova Widianto Diharap Bangkit dari Frustrasi, Gacor pada Singapore Open 2023 Harga Mati

By Agung Kurniawan - Senin, 5 Juni 2023 | 08:30 WIB
Ganda campuran Malaysia, Chen Tang Jia/Toh Ee Wei saat tampil pada Sudirman Cup 2023 (WANG ZHAO/AFP)

BOLASPORT.COM - Pelatih ganda campuran Malaysia, Nova Widianto, berharap anak didiknya Chen Tang Jie/Toh Ee Wei melangkah jauh pada Singapore Open 2023.

Pasangan Chen/Toh tengah menunjukkan prospek bagus terutama saat mereka menjadi salah satu pilar kekuatan Negeri Jiran saat Sudirman Cup 2023 lalu.

Ganda campuran peringkat ke-20 dunia tersebut dua kali menyumbangkan poin dari total tiga kesempatan yang mereka dapatkan pada ajang itu.

Chen/Toh hanya gagal mempersembahkan angka bagi Malaysia ketika tampil pada semifinal Sudirman Cup 2023 melawan tim Korea Selatan.

Diharapkan bisa melanjutkan magisnya, Chen/Toh justru mengalami penurunan saat berlaga di hadapan publik sendiri di Malaysia Masters 2023.

Dalam turnamen level super 500 itu, mereka langsung ambyar pada babak pertama.

Pasangan Indonesia, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari mampu menghentikan trend apik Chen/Toh dalam pertemuan pertama.

Kekalahan dari Rinov/Pitha itu sempat menghadirkan rasa frustrasi bagi pasangan yang baru berpartner pada bulan Desember 2022 itu.

"Penampilan kami tidak sesuai dengan harapan," kata Chen saat kalah dari Rinov/Pitha pada Malaysia Masters 2023.

Baca Juga: Hasil Undian Wakil Indonesia pada Singapore Open 2023 - Merah Putih Ingin Ulang Kesuksesan Tahun Lalu

"Kami tidak 100 persen fokus, dan harus bertanggung jawab atas kekalahan ini."

"Kami telah berjuang dengan baik untuk bangkit dari ketertinggalan dan memimpin 15-14 dalam rubber game (gim ketiga)."

"Kami harus membayar mahal karena gagal untuk tetap tenang, alih-alih fokus pada reli, kami terlalu memikirkan kemenangan."

"Hal itu membuat kami frustasi dan kehilangan semangat," imbuhnya.

Rasa frustrasi tersebut tampaknya belum sepenuhnya surut saat mereka tampil pada Thailand Open 2023 pekan lalu.

Langkah mereka hanya bertahan hingga babak kedua usai tak mampu mengimbangi permainan wakil Jepang Yuki Kaneko/Misako Matsutomo melalui rubber gim.

Kendati meraih hasil minor dalam dua turnamen terakhir, Nova Widianto sebagai pelatih merasa anak didiknya tersebut memiliki potensi.

Pelatih asal Indonesia itu merasa yakin akan kemampuan Chen/Toh yang telah terbukti mampu merepotkan pasangan elit dunia.

Hanya saja, hal itu belum cukup, Nova berharap Chen/Toh bisa semakin tampil konsisten di turnamen selanjutnya termasuk Singapore Open 2023.

"Chen/Toh memiliki kualitas untuk mengalahkan berbagai pasangan di dunia tapi mereka minim konsistensi," ucap Nova.

"Mereka masih sering membuat kesalahan dan perlu melanjutkan progres mereka," imbuhnya, dilansir dari The Star.

Untuk turnamen level super 750 itu, Nova ingin Chen/Toh bisa melangkah sejauh mungkin.

"Pada Singapore 2023, saya harap mereka bisa melangkah sejauh mungkin," kata Nova Widianto.

Pada babak pertama Singapore Open 2023, Chen/Toh akan berjumpa wakil Jepang Kyohei Yamashita/Naru Shinoya.

Ajang Singapore Open 2023 sendiri akan bergulir mulai esok hari, Selasa (6/6/2023).

Baca Juga: Ribuan Pebulu Tangkis Bakal Ikuti Turnamen Walikota Cup Solo 2023

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P