Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persebaya Mulai Panaskan Mesin Jelang TC di Yogyakarta

By Lukman Adhi Kurniawan - Senin, 5 Juni 2023 | 12:00 WIB
Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, sedang memberikan instruksi kepada para pemain saat bertanding dalam laga tunda pekan ke-28 Liga 1 2022 di Stadion PTIK, Blok M, Jakarta, Selasa (11/4/2023) malam. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, bicara tentang persiapan timnya jelang TC yang akan digelar di Yogyakarta.

Seperti diketahui, tim berjulukan Bajul Ijo rencananya akan berangkat ke Yogyakarta pada 5 Juni mendatang.

Nantinya, Ze Valente dkk. akan menjalani latihan terpusat hingga 10 hari ke depan.

Beberapa laga uji coba sudah dipersiapkan karena di sana banyak klub Liga 1 yang sama-sama menggelar TC.

Setela agenda tersebut, mereka akan kembali ke Surabaya karena Liga 1 2023-2024 rencananya akan digelar pada 1 Juli mendatang.

Baca Juga: Ernando Ari Gabung TC Timnas Indonesia, Pelatih Persebaya Buka Suara

Aji Santoso menjelaskan saat ini Persebaya mulai meningkatkan intensitas latihan.

Apalagi, mereka sudah menjalani latihan sejak tiga pekan lalu.

“Intensitasnya cukup tinggi karena sebelumnya kami latihan agak ringan, banyak gim dengan intensitas agak tinggi.”

“Mulai dari awal sampai akhir latihan, saya menginginkan setiap pemain harus maksimal."

"Kami ada waktu satu bulan, harus dimaksimalkan dengan baik agar dalam pertandingan benar-benar sudah siap, kondisi fisik, taktik, mental,” kata Aji Santoso dilansir BolaSport.com dari laman Kompas.com.

BALI UNITED
Suasana laga uji coba Persebaya Surabaya vs Bali United dalam pertandingan bertajuk 'Surabaya 730 Game' di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Minggu (28/5/2023).

Mantan pelatih timnas Indonesia ini menegaskan bahwa persiapan yang mereka jalani cukup baik.

Laga uji coba melawan Bali United yang berakhir dengan skor 3-1 untuk kemenangan Persebaya jadi modal positif untuk mematangkan tim.

“Semua progres cukup positif."

"Saya sampaikan kepada pemain, kami sekarang sudah mendapatkan momen untuk percaya diri."

"Pertandingan uji coba kemarin cukup penting untuk menentukan momen dan kami mendapatkannya," tambah Aji.

Baca Juga: 4 Pelatih Lokal yang Siap Bersaing di Liga 1 2023/2024, Mampukah Buat Kejutan?

Selanjutnya, persiapan Persebaya akan terus dimatangkan untuk menyambut musim baru.

Selain itu, Bajul Ijo memiliki target yang cukup tinggi saat kembali ke kompeisi.

Pihak manajemen meminta mereka untuk berjuang keras meraih gelar juara.

Hal tersebut membuat semua pemain harus mempersiapkan semua aspek demi mendapatkan hasil terbaik.

“Sekarang kami memanfaatkan, mengembangkan momen tersebut."

"Jadi, saya sudah sampaikan ke pemain untuk kerja keras lagi."

“Alhamdulillah, meskipun persiapan belum maksimal tetapi dampaknya cukup besar.

"Mudah-mudahan lebih sempurna lagi, apalagi kalau pemain kami sudah lengkap,” pungkasnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P