Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Bek Inter Milan, Alessandro Bastoni, mengaku bakal meniru cara Antonio Ruediger untuk menghentikan bomber Manchester City, Erling Haaland, di final Liga Champions.
Inter Milan akan menantang Manchester City di final Liga Champions 2022-2023.
Duel tersebut akan digelar di Stadion Olimpiade Ataturk, Istanbul, Turki, Sabtu (10/6/2023) waktu setempat atau Minggu pukul 02.00 WIB.
Salah satu pemain Man City yang wajib diwaspadai Inter Milan dalam laga nanti adalah Erling Haaland.
Pasalnya, Erling Haaland tampil begitu tajam pada musim ini.
Diboyong dari Borussia Dortmund dengan biaya 51 juta pounds (sekitar Rp940 miliar) pada musim panas 2022, bomber timnas Norwegia tersebut langsung menunjukkan taringnya.
Haaland sejauh ini telah menceploskan 52 gol dari 52 penampilan di lintas kompetisi.
Baca Juga: BURSA TRANSFER - Kompatriot Lionel Messi Segera Berseragam Liverpool
Itu artinya, Haaland rata-rata mencetak satu gol per pertandingan.
Untuk mengatasi Haaland, Alessandro Bastoni mengaku sudah punya persiapan khusus.