Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Tunggal putri India, Pusarla Venkata (PV) Sindhu kembali gagal melewati babak pertama ketika tampil pada Singapore Open 2023.
Laga berat langsung dijalani PV Sindhu pada babak pertama Singapore Open 2023 yang dimainkan hari ini, Selasa (6/6/2023).
Bagaimana tidak? Dia harus menghadapi ratu bulu tangkis dunia Akane Yamaguchi di Singapore Indoor Stadium.
Pertandingan sendiri berjalan sengit dengan menghabiskan durasi selama 61 menit.
Hingga akhirnya Yamaguchi menang tiga gim atas tunggal putri peringkat ke-13 dunia tersebut 18-21, 21-19,21-17.
Tensi tinggi sudah tercipta sejak awal gim pertama, baik Sindhu dan Yamaguchi saling bergantian menyamakan kedudukan.
Juara dunia 2019 itu sempat memegang keunggulan hingga tiga poin atas Yamaguchi menjelang masa interval.
Selepas jeda interval, perlawanan ditunjukkan Yamaguchi ketika dia mampu dua kali menyamai angka PV Sindhu.
PV Sindhu pun perlahan menunjukkan dominasinya atas pemain peringkat pertama dunia itu saat memasuki poin kritis.
Baca Juga: Singapore Open 2023 - Kekhawatiran Herry IP Terjadi, Fajar/Rian Tersingkir
Sempat tertahan dua kali, PV Sindhu merebut gim pertama dengan apik.
Gim kedua, permainan yang lebih sabar ditunjukkan Yamaguchi dalam menggempur pertahanan Sindhu yang solid.
Usai berbagi angka dua kali, Yamaguchi mulai menjauh berbekal torehan empat poin beruntunnnya.
Perlawanan dilancarkan PV Sindhu untuk merebut interval kedua dengan unggul tipis 11-10 atas Yamaguchi.
Kesulitan sempat dirasakan Yamaguchi ketika PV Sindhu semakin garang dalam melancarkan kombinasi serangan.
Dengan ketenangan yang dimiliki, Yamaguchi mampu bangkit merebut keunggulan hingga gim kedua berakhir.
Pada gim ketiga, Yamaguchi benar-benar menutup perlawanan PV Sindhu sejak awal.
Pemain berusia 26 tahun tersebut selalu unggul hingga gim ketiga tuntas tanpa sekalipun terkejar oleh Sindhu.
Dengan kemenangan ini, unggulan teratas Singapore Open 2023 itu akan menantang wakil Kanada Michelle Li pada babak kedua.
Li sendiri melangkah setelah dia berhasil menumbangkan Kirsty Gilmour dari Skotlandia 21-11, 21-15.
Sedangkan bagi PV Sindhu, hasil ini membuatnya melanjutkan trend negatif dari ajang sebelumnya.
Pemain India tersebut sebelumnya juga gagal melewati babak pertama saat tampil pada ajang Thailand Open 2023 pekan lalu.
Baca Juga: Singapore Open 2023 - Fajar/Rian Remuk Lagi, Juara All England Sudah Ambyar di 4 Turnamen