Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Play-off Liga Champions Asia 2023 - Stefano Cugurra Akui Kurang Beruntung karena Pemain Bali United Minta Ganti Sendiri

By Bagas Reza Murti - Rabu, 7 Juni 2023 | 10:15 WIB
Pelatih Bali United, Stefano Cugurra alias Teco, sedang memantau timnya bertanding dalam laga pekan keenam Liga 1 2022 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Jawa Barat, 23 Agustus 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Bali United harus rela bermain imbang 1-1 dengan PSM Makassar dalam leg pertama play-off Liga Champions Asia 2023 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Selasa (6/6/2023).

Serdadu Tridatu unggul lebih dulu melalui gol cepat Irfan Jaya pada menit ke-15.

Namun keunggulan mereka sirna di babak kedua saat Ilija Spasojevic justru mencetak gol bunuh diri usai salah menghalau umpan dari tendangan penjuru, tepatnya pada menit ke-69.

Hasil imbang ini menjadi hasil yang cukup merugikan buat Bali United.

Pasalnya, mereka harus gantian bertandang ke Stadion B.J Habibie, Parepare pada laga leg kedua Sabtu, (10/6/2023).

Baca Juga: Susul Paulo Dybala dan Lautaro Martinez, Pahlawan Penalti Argentina di Piala Dunia 2022 Juga Absen Lawan Timnas Indonesia

INSTAGRAM PSM MAKASSAR
Bali United vs PSM Makassar dalam leg pertama play-off Liga Champions Asia 2023 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Selasa (6/6/2023).

Pelatih Bali United, Stefano Cugurra menilai timnya bermain bagus terutama di babak pertama.

"Pertandingan menarik main lawan PSM Makassar tim juara Liga yang lalu," kata Stefano Cugurra dalam konferensi pers pasca-laga.

"Mereka datang ke sini, babak pertama kami main lebih bagus, cetak 1-0, seharusnya minimal satu gol lagi untuk lebih kontrol pertandingan," tambahnya.

Pelatih yang akrab disapa Teco itu menyebut di babak kedua Bali United hanya kurang beruntung, terlebih Ilija Spasojevic mencetak gol bunuh diri.

Banyak pemain juga yang cedera sehingga minta diganti, bukan keinginan Teco dari segi taktikal.

Berdasarkan pengamatan BolaSport.com, Irfan Jaya dan Novri Setiawan mengalami cedera di babak kedua.

"Babak kedua, kami kurang beruntung lawan PSM. Kami cetak gol bunuh diri," ujar Teco.

Baca Juga: Perbandingan Harga Tiket Timnas Argentina Vs Indonesia dan Australia, Mahal Mana?

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Bali United FC (@baliunitedfc)

"Tapi pemain tidak ada pemain yang mau bunuh diri ya hanya kurang beruntung."

"Ada pemain juga yang cedera, bukan saya mau ganti tapi mereka minta sendiri keluar," tambahnya.

PSM dan Bali United memperebutkan tiket Kualifikasi Liga Champions Asia 2023.

Tim yang kalah akan ikut Kualifikasi Piala AFC 2023.

Menatap laga leg kedua nanti, Teco mengaku akan lebih bekerja keras untuk lolos.

"Tim PSM Makassar punya kualitas, masih ada satu pertandingan," kata Teco.

"Tapi waktu sedikit buat pertandingan di Pare-pare, pertandingan sama situasi yang sama."

Baca Juga: Rencana Konvoi Timnas Indonesia Tuai Kritik Pedas, Disebut Lebay hingga Tidak Jelas

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih Bali United, Stefano Cugurra alias Teco, sedang mengamati para pemainnya dalam laga pekan ketiga Liga 1 2021 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, 18 September 2021.

"Kami harus bekerja keras untuk bisa lolos," tambahnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P