Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Tokyo Verdy akhirnya memanfaatkan kelebihan Pratama Arhan dengan baik. Bahkan lemparan ke dalam yang menjadi andalan pemain timnas Indonesia itu bahkan masuk menu latihan.
Seperti diketahui, Pratama Arhan memiliki kelebihan individu yang menjadi andalan di timnas Indonesia.
Kelebihan pemain berusia 21 tahun tersebut yakni lemparan ke dalamnya yang selalu menjadi lemparan maut buat tim lawan.
Terbaru klub J2 League Tokyo Verdy yang diperkuat Pratama Arhan ini pun akhirnya bisa merasakan kelebihannya.
Baca Juga: Pratama Arhan Tampil Penuh, Tokyo Verdy Sukses Meraih Kemenangan di Emperor Cup
Lemparan ke dalam Pratama Arhan berhasil menjadi assist buat tim dalam laga putaran kedua Piala Kaisar 2023 melawan Thespakuatsu Gunma pada Rabu (7/6/2023).
Dalam laga yang berlangsung di Field Nishigaoka, Nagoya tersebut, Tokyo Verdy berhasil menang 2-1 atas Thespakuatsu Gunma.
Pemain asal Blora Jawa Tengah itu berhasil jadi pahlawan Tokyo Verdy melalui lemparan ke depannya.
Lemparan maut Arhan itu berhasil menjadi assist untuk gol bunuh diri pemain belakang tim lawan saat tak bisa mengantisipasinya.
Pemain lawan gagal mengantisipasi lemparan ke dalam Arhan, sehingga bola mengenai pemain lawan dan masuk begitu saja.
Namun, Pratama Arhan mengaku bahwa gol kemenangan yang didapatkan TTokyo Verdy itu tak terjadi begitu saja.
Menurutnya hal itu bisa terjadi karena lemparan ke dalam yang menjadi keunggulannya masuk dalam menuh latihan tim.
Ia mengaku para pemain ikut mempraktekan dengan terus melakukan latihan untuk bisa memanfaatkan lemparan ke dalamnya dengan maksimal.
Baca Juga: Ernando Ari Pede Timnas Indonesia Kalahkan Argentina, Lemparan Pratama Arhan Jadi Kunci
Pratama Arhan memanfaatkan kelebihannya ini sangat membantu tim dan ia ingin terus berkontribusi untuk tim.
“Menurut saya sangat baik sih karena kan kelebihan saya di situ,” ujar Pratama Arhan sebagaimana dikutip BolaSport.com dari Twitter resmi Tokyo Verdy.
“Jadi saya keluarin semua kelebihan dan kemampuan saya untuk membantu tim untuk menang,” lanjutnya.
Lebih lanjut, Arhan mengaku ia memang memanfaatkan keunggulannya dengan baik hingga akhirnya bisa menghasilkan gol.
Pemain timnas Indonesia itu mengaku bahwa untuk lemparan ke dalamnya terusebut memang terus diasah.
Baca Juga: Alfeandra Dewangga Nilai Lemparan Mautnya Beda dengan Pratama Arhan
Bahkan Arhan mengaku terkait lemparan ke dalamnya ini memang sudah masuk dalam menu latihan di Tokyo Verdy.
Hal ini karena Tokyo Verdy pun ingin memakai skema ini dan memanfaatkan kelebihan Pratama Arhan tersebut.
“Saya memanfaatkan itu juga karena kita juga sudah latihan soal itu, terus kita manfaatkan dan akhirnya bisa mencetak gol juga,” kata Arhan.
Perjuangan Pratama Arhan sendiri untuk bisa menjadi pemain dalam skuad utama tidak mudah.
Baca Juga: Pratama Arhan Tampil Penuh, Tokyo Verdy Sukses Meraih Kemenangan di Emperor Cup
Bahkan pada awal-awal gabung Tokyo Verdy, Arhan seperti pemain yang tak terlihat di tim.
Ia hanya mencatatkan diri dan merasakan tampil di Liga kasta kedua Jepang sekali pada musim 2022.
Pada J2 League 2022 lalu, Pratama Arhan hanya mampu merasakan tampil sebanyak 45 menit.
Namun, setelah penantian panjang tersebut akhirrnya Arhan mendapat kepercayaan.
Ia berhasil tampil jadi starter hingga pertandingan berakhir saat meriah kemenangan atas Thespakuatsu Gunma.