Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Mantan kiper timnas Spanyol, Santiago Canizares, menyebut bahwa kepulangan Lionel Messi ke Barcelona dari dulu tidak lebih dari sekadar lelucon.
Saga transfer Lionel Messi dan Barcelona berakhir sebelum bursa transfer musim panas 2023 dibuka.
Messi memutuskan untuk menolak pinangan dari Barcelona dan memilih bergabung dengan Inter Miami.
Kapten timnas Argentina itu juga sempat menjelaskan alasannya menolak tawaran dari Barcelona.
Dalam sebuah konferensi pers, Messi mengaku bahwa ia sebenarnya sangat ingin kembali ke Camp Nou.
Namun, Messi tidak ingin merusak situasi di Barcelona yang kabarnya masih bermasalah dengan kondisi keuangan.
La Pulga juga tidak ingin mengulang kisah pahit saat meninggalkan Camp Nou pada 2021.
Baca Juga: Lionel Messi ke Inter Miami, Wayne Rooney: Selamat Datang Pemain Terbaik Sepanjang Sejarah
"Saya ingin membuat keputusan sendiri, memikirkan diri saya sendiri, memikirkan keluarga saya," kata Messi.
"Meskipun saya mendengar bahwa La Liga telah menerima semuanya dan semuanya baik-baik saja bagi mereka untuk kembali, masih banyak hal lain yang harus dilakukan."
"Saya mendengar bahwa mereka harus menjual pemain atau menurunkan gaji pemain dan kenyataannya adalah saya tidak ingin mengalami hal tersebut, atau bertanggung jawab untuk mendapatkan sesuatu yang berkaitan dengan semua itu."
"Saya sudah dituduh melakukan banyak hal yang tidak benar dalam karier saya di Barcelona dan saya sudah sedikit lelah, saya tidak ingin mengalami semua itu," imbuhnya.
Kegagalan Barcelona memulangkan Messi pun dikomentari oleh Santiago Canizares.
Dilansir BolaSport.com dari Sportskeeda.com, Canizares sejak dulu memang meragukan kepulangan Messi ke Barcelona.
Menurutnya, transfer penyerang berusia 35 tahun tersebut ke Blaugrana tidak lebih dari sekadar lelucon.
Baca Juga: Gagal Ikat Messi, Barcelona Kembali Tersandung Masalah Kontrak Xavi
Selain itu, Barcelona pasti akan menekan Messi untuk bisa tampil baik seperti saat masa keemasannya.
"Messi dan Barca lebih merupakan sebuah lelucon daripada hal lainnya," kata Canizares.
"Bahkan jika Messi ingin datang ke Barca, itu tidak akan menjadi hal terbaik untuk dilakukan."
"Mereka akan memaksanya untuk menjadi Messi yang sama seperti biasanya, dan Messi yang 10 tahun lebih muda," tutur Canizares melanjutkan.
Sebelumnya, Messi memang sangat dikaitkan dengan kepulangan ke Barcelona.
Bahkan agen sekaligus ayah Messi, Jorge Messi, sudah sempat bertemu dengan Presiden Barcelona, Joan Laporta.
Dalam pertemuan tersebut, Jorge dikabarkan memberikan tenggat waktu kepada Barcelona untuk segera memastikan kepindahan Messi.
Baca Juga: Gara-gara Satu Gol, Ronaldo Bisa Dipaksa Messi Kembali ke Eropa
Akan tetapi, Blaugrana tidak bisa memenuhi tenggat waktu tersebut dan gagal membawa kembali mantan kapten mereka.
Messi pun memutuskan untuk hijrah ke Amerika Serikat dan bergabung dengan Inter Miami.
Dengan demikian, berakhir sudah era Messi di sepak bola Eropa.