Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

ASEAN Para Games 2023 - Okun Kamboja, Sukses Penyelenggaraan Hadirkan Sukses Prestasi Indonesia

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Sabtu, 10 Juni 2023 | 07:15 WIB
Suasana upacara penutupan ASEAN Para Games 2023 di Morodok Techo National Stadium, Phnom Penh, Kamboja, 9 Juni 2023. (NPC INDONESIA)

BOLASPORT.COM – Kesuksesan menjadi juara umum ASEAN Para Games 2023 Kamboja membuat NPC Indonesia menatap hajatan berikutnya dengan lebih percaya diri.

Perhelatan edisi ke-12 ASEAN Para Games resmi berakhir dengan closing ceremony atau upacara penutupan di Morodok Techo National Stadium, Phnom Penh, Kamboja, Jumat (9/6/2023).

Diwarnai hujan gerimis, closing ceremony berlangsung tak kalah meriahnya dibandingkan saat opening ceremony.

Baca Juga: ASEAN Para Games 2023 - Hattrick, Indonesia Juara Umum dengan Paripurna

Upacara penutupan dimulai pada pukul 19.00 WIB. Namun, rangkaian acara sudah berlangsung sejak pukul 17.00 WIB.

Setelah dibuka dengan hiburan musik dari beberapa artis Kamboja, kesenian khas Negeri Angkor Wat menjadi sajian utama dalam bentuk musik dan gerak tari kolosal.

Selain itu, permainan lampu dan pesta kembang api yang mewarnai setiap pergantian segmen makin menambah meriahnya seremoni.

Presiden ASEAN Para Sport Federation (ASPF) Osoth Bhavilai, terkesan dengan penyelenggaraan ASEAN Para Games 2023.

Dia memuji keramahan masyarakat Kamboja yang baru tahun ini menjadi tuan rumah pesta olahraga di kawasan Asia Tenggara ini.

"Kamboja sukses untuk pertama kalinya sebagai penyelenggara ASEAN Para Games," kata Osoth dalam siaran pers yang diterima BolaSport.com dari NPC Indonesia.