Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Juara dunia ganda putra, Aaron Chia/Soh Wooi Yik, memiliki catatan seiring keberhasilan menembus semifinal Singapore Open 2023.
Chia/Soh meraih hasil manis saat tampil pada babak delapan besar Singapore Open 2023, Jumat (9/6/2023) kemarin di Singapore Indoor Stadium.
Ganda putra terbaik Malaysia tersebut mampu menebus dendam mereka ketika berhadapan dengan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin.
Ya, pasangan Indonesia itu sempat mengalahkan Chia/Soh di hadapan publik sendiri dalam ajang Malaysi Masters 2023 melalui straight game.
Kini, Chia/Soh menembus kegagalan itu dengan menundukkan Leo/Daniel melalui permainan ketat tiga gim 18-21, 21-16, 22-20.
Kemenangan ini mendongkrak performa pasangan ranking keempat dunia tersebut dalam beberapa turnamen terakhir yang mereka ikuti.
Sejak ajang India Open 2023, perjuangan Chia/Soh selalu kandas di babak-babak awal termasuk ketika mereka tampil pada All England Open 2023.
Usai menuntaskan dendam kepada Leo/Daniel, Aaron Chia tidak begitu senang dengan keberhasilan menembus semifinal turnamen level super 750 ini.
Alih-alih senang, Chia justru merasa hampa dengan permainan sendiri saat menghadapi The Babies.
"Meskipun kami menang, itu bukan permainan yang bisa membuat kami senang," kata Aaron Chia, dilansir BolaSport.com dari The Star.
Lebih lanjut, rasa kurang puas dengan pola permainan sendiri itu hadir ketika Chia kecolongan banyak poin khususnya pada gim ketiga.
Kelemahan yang hadir saat memimpin inilah yang membuat Chia merasa gusar menghadapi babak semifinal Singapore Open 2023.
Dia ingin segera membenahi kelemahan ini di mana dia selalu lengah ketika sudah unggul cukup jauh dari lawan-lawannya.
Baca Juga: Jadwal Singapore Open 2023 - Ujian Kesabaran Anthony Lawan Pemutus Rekor Raja Bulu Tangkis
"Pada gim ketiga, kami memimpin dengan selisih lima hingga enam poin tetapi kami mengakhiri pertandingan dengan kemenangan tipis," ucap Chia.
"Setiap kali kami memimpin, kami cenderung membuat banyak kesalahan sendiri, yang menempatkan kami dalam situasi tegang."
"Ini adalah sesuatu yang perlu kita kerjakan," tuturnya menambahkan.
Kendati merasa hampa dan tidak senang dengan permainan sendiri, apresiasi diungkapkan Tan Bin Shen selaku pelatih ganda putra Malaysia.
Terlepas dari hasil dan laga yang berjalan ketat, Tan menilai Chia/Soh sudah menampilkan strategi permainan yang solid.
Dia berharap juara dunia 2022 itu tidak terlalu memikirkan laga melawan Leo/Daniel karena harus fokus untuk babak selanjutnya.
"Mereka tampil bagus dan jelas dengan strategi yang mereka pakai," kata Tan Bin Shen.
"Namun, mereka harus bersiap dengan baik, tetap fokus dan tampil maksimal di semifinal," tuturnya menambahkan.
Pada babak semifinal Singapore Open 2023, Chia/Soh akan menghadapi wakil China Liang Wei Keng/Wang Chang.
Rangkaian pertandingan babak empat besar Singapore Open 2023 berlangsung hari ini, Sabtu (10/6/2023) mulai pukul 11.00 WIB.