Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Berikut komentar lengkap Shin Tae-yong menjelang pertandingan antara timnas Indonesia versus Palestina.
Sebagai informasi, duel antara timnas Indonesia versus Palestina merupakan laga FIFA Matchday bulan Juni 2023.
Pertandingan nantinya bakal terlaksana di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, pada Rabu (14/6/2023).
Timnas Indonesia sudah mulai menjalani persiapan sejak tanggal 5 Juni lalu.
Kemudian, Skuad Garuda menjalani sesi jumpa pers sebelum laga pada Selasa (13/6/2023).
Pada kesempatan ini, Shin Tae-yong ditemani oleh Rizky Ridho.
Beberapa pertanyaan pun ditujukan untuk pelatih timnas Indonesia.
Hal pertama yakni tentang persiapan.
Dalam hal ini, Shin Tae-yong menjelaskan bila persiapan timnya berjalan lancar.
Baca Juga: Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Palestina, Kick-off Malam Ini
Semua pemain juga dalam kondisi yang baik.
"Kalau dihitung dari tanggal TC pertama lumayan lama."
"Tetapi waktu untuk skuad lengkap sebentar."
"Bisa dikatakan waktu kami sudah sedikit sebelum pertandingan, tetapi dalam persiapan semuanya sudah bekerja keras, bagus dalam persiapan untuk Palestina. Kondisi para pemain sangat baik," kata Shin Tae-yong.
Pertanyaan kedua adalah terkait kekuatan lawan.
Shin Tae-yong mengaku bila timnas Palestina merupakan tim yang kuat.
Namun, menurutnya timnas Indonesia diuntungkan dengan status tuan rumah.
Pelatih asal Korea Selatan pun meminta suporter untuk datang memberikan dukungan langsung.
Baca Juga: Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Palestina
"Permainan Palestina terlihat punya power, kelihatan kekuatannya yang bagus."
"Hal ini juga yang akan dipersiapkan dari kami."
"Apalagi kami bermain di kandang, jadi akan berusaha semaksimal mungkin untuk bisa memenangi pertandingan nanti."
"Saya mohon para fans untuk bisa memberikan dukungan penuh," ujarnya.
Pertanyaan selanjutnya yakni mengenai target.
Tentu saja Shin Tae-yong mematok kemenangan.
Hal itu dimaksudkan agar posisi timnas Indonesia dalam ranking FIFA dapat mengalami peningkatan.
Baca Juga: Man City Juara Liga Champions, Lionel Messi Kirim Pujian Setinggi Langit untuk Pep Guardiola
"Palestina jadi salah satu tim yang paling bagus di FIFA ranking."
"Apalagi di Piala Asia tahun depan atau Kualifikasi Piala Dunia, kita akan bertemu dengan tim-tim seperti Palestina atau lebih bagus."
"Karena itu uji coba melawan Palestina bagus untuk mencoba intensitas pertandingan kami sekarang," ucap Shin Tae-yong.
Terakhir, Shin Tae-yong berbicara masalah gaya bermain.
Pelatih berusia 52 tahun memastikan timnya bakal mencoba menguasai pertandingan.
"Untuk taktik sendiri, kami akan bermain total."
"Tanpa posisi bemain untuk seluruh pemain," tutupnya.