Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Dewa United benar-benar membangun tim untuk lebih siap tampil di Liga 1 2023/2024.
Tidak tanggung-tanggung, Dewa United sudah mendatangkan sembilan pemain baru.
Dari sembilan nama itu, tiga diantaranya sempat membela Persebaya Surabaya.
Ketiga pemain tersebut adalah Ahmad Nufiandani, Ady Setiawan, dan Alta Ballah.
Ahmad Nufiandi terakhir kali membela Persebaya di Liga 1 2022/2023.
Ia tampil dalam 29 pertandingan dengan torehan tiga gol.
Sejatinya, Ahmad Nufiandani merupakan pemain yang ingin dipertahankan Persebaya.
Baca Juga: Nadeo Argawinata Legawa Tak Dipanggil ke Timnas Indonesia pada FIFA Matchday Juni 2023
Namun, eks pemain Persikabo 1973 itu memutuskan menerima pinangan Dewa United.
Selanjutnya ada Ady Setiawan.
Ady pernah membela Persebaya pada Liga 1 2021/2022.
Ia mencatatkan 32 penampilan saat itu, tetapi tidak berhasil mencetak gol untuk Bajul Ijo.
Setelah dari Persebaya, Ady memutuskan pindah ke RANS Nusantara FC.
Di tim milik Raffi Ahmad itu, Ady menjabat sebagai kapten tim.
Satu musim di RANS Nusantara FC, Ady memutuskan untuk bergabung bersama Dewa United.
Baca Juga: Akun Lionel Messi Diserbu Warganet Indonesia Usai Dikabarkan Batal ke Jakarta karena Mau Liburan
Nama terakhir eks Persebaya yang gabung ke Dewa United adalah Alta Ballah.
Alta Ballah membela Persebaya pada Liga 1 2022/2023.
Ia mencatatkan 32 pertandingan dengan torehan dua gol.
Satu musim di Persebaya, Alta Ballah akhirnya pindah ke Dewa United.
Masih ada enam pemain baru lagi yang didatangkan Dewa United untuk musim depan.
Mereka adalah Septian Bagaskara yang sebelumnya membela RANS Nusantara FC.
Lalu ada Henhen Herdiana yang datang dengan status pinjaman dari Persib Bandung.
Dewa United juga mendatangkan dua pemain dari PSM Makassar yakni Agung Mannan dan Ahmad Rusadi.
Tim asuhan Jan Olde Riekerink itu juga mendatangkan pemain FC Bekasi yakni Iqbal Al Ghuzat.
Terakhir ada Alex Martin eks striker Bhayangkara FC yang merapat ke Dewa United.
Tampaknya masih akan ada pemain-pemain baru lagi yang segera diperkenalkan oleh Dewa United.
Pemain tersebut berasal dari legiun asing.
Sejauh ini Dewa United baru mempunyai tiga pemain asing yakni Alex Martin, Majed Osman, dan Risto Mitrakovic.
Masih ada tiga pemain asing baru lagi yang belum diperkenalkan Dewa United.
Baca Juga: Belum Sebulan Pisah dengan Persija Jakarta, Michael Krmencik Sudah Punya Klub Baru
Dewa United tidak mau lagi merasakan berada di zona degradasi seperti musim lalu.
Kini, tim berjulukan Tangsel Warrior itu jauh lebih siap menyambut Liga 1 2023/2024.