Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Duel Persis Solo Lawan Jeonbuk Hyundai Motors Jadi Simbol Peringatan 50 Tahun Hubungan Indonesia-Korea Selatan

By Sasongko Dwi Saputro - Sabtu, 17 Juni 2023 | 10:00 WIB
Konferensi pers jelang laga Persis Solo Vs Jeonbuk Hyundai Motors yang dihadiri Gusti Bhre Cakrahutomo Wira Sudjiwo dan Walikota Solo, Gibran Rakabuming Raka. (BAGAS REZA MURTI/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Duel Persis Solo vs Jeonbuk Hyundai Motors di Stadion Manahan, Solo punya makna tersendiri untuk Indonesia.

Pada laga bertajuk pramusim tersebut, duel ini jadi simbol hubungan diplomatik Indonesia dan Korea Selatan.

Terhitung sampai saat ini, hubungan diplomatik kedua negara tersebut sudah menginjak tahun ke-50 sejak pertama kali dibuka pada 1973.

Pernyataan tersebut disampaikan oleh Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka.

Putra dari Presiden Joko Widodo tersebut juga ingin agar laga spesial ini juga dimaknai dengan baik oleh seluruh penduduk Kota Solo.

Ia menekankan kepada seluruh kelompok suporter yang mendukung Persis Solo untuk bisa membuat tim tamu dari Korea Selatan nyaman selama di Solo.

Dirinya juga ingin kerjasama ini bisa berlanjut ke bidang lainnya.

"Selain bola, kita pengen kerjasama di bidang lain," ujar Gibran Rakabuming Raka pada Jumat (16/6/2023).

Baca Juga: Jeonbuk Hyundai Motors Bantah Tudingan Kena Scam di Bandara Jelang Lawan Persis Solo

"Dalam waktu dekat kita memperingati 50 tahun bilateral Indonesia-Korea, hubungan baik ini kita terus tingkatkan."