Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Jeonbuk Hyundai Motors Terpesona Arkhan Kaka, Buka Peluang Ajak Berlatih di Korea

By Bagas Reza Murti - Minggu, 18 Juni 2023 | 00:03 WIB
Pelatih Jeonbuk Hyundai Motors, Cho Sung-hwan. (BAGAS REZA MURTI/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih Jeonbuk Hyundai Motors, Cho Sung-hwan mengaku melihat potensi dari salah satu pemain muda Persis Solo, Arkhan Kaka.

Persis Solo harus menyerah 1-2 dari Jeonbuk Hyundai Motors di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (17/6/2023).

Laskar Sambernyawa unggul lebih dulu pada menit ke-10 lewat Ramadhan Sananta.

Namun, Jeonbuk Hyundai Motors membalikkan kedudukan lewat dua gol dari No Yun-sang dan Lee Kyu-dong.

Kemenangan ini menjadi modal penting buat Jeonbuk Hyundai Motors melanjutkan Liga.

Baca Juga: Lionel Messi Tak Main Lawan Timnas Indonesia, Lebih Pilih Hadiri 2 Laga Tak Resmi di Argentina

BAGAS REZA MURTI/BOLASPORT.COM
Selebrasi Ramadhan Sananta saat mencetak gol untuk Persis Solo ke gawang Keonbuk Hyundai Motors di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (17/6/2023).

Seperti diketahui, tim yang dibawa ke Solo adalah Jeonbuk Hyundai Motors B yang berlaga di K4 League atau kasta keempat Liga Korea Selatan.

Sehingga pemain seluruhnya adalah pemain U-23 dan juga U-20.

"Pertama-tama pemain kami adalah pemain muda, dibanding dengan pemain Solo yang sudah merupakan pemain profesional," kata Cho Sung-hwan.

"Jadi kami menganggap Persis Solo itu lawan yang sangat berat bagi kami."

"Kemenangan ini saya anggap sebagai motivasi atau sebagai batu loncatan buat pemain muda kami."

"Untuk bisa lebih percaya diri dalam menjalani liga yang masih berjalan ini," tambahnya.

Saat ditanya siapa pemain Persis Solo yang menarik perhatian, pelatih asal Korea Selatan itu mengindikasikan ketertarikannya ke Arkhan Kaka.

Baca Juga: Antusiasme Masyarakat Solo Menyambut Wajah Baru Stadion Manahan di Laga Persis Vs Jeonbuk Hyundai Motors

WILA WILDAYANTI/BOLASPORT.COM
Pemain timnas U-20 Indonesia, Arkhan Kaka saat memberi keterangan kepada awak media di Kawasan FX Sudirman, Jakarta Pusat, Jumat (31/3/2023).

Ia membuka peluang kerjasama di masa depan, dan juga mengajai berlatih ke Korea Selatan.

"Saya agak lupa namanya, seingat saya nomornya 80," kata Cho Sung-hwan.

"Pemain itu masih sangat muda jadi saya melihat potensi."

"Jadi ini kan kerjasama pertama dengan Persis, saya harap ke depan bisa ada kerjasama lagi, mungkin pemain Persis bisa training dengan tim Jeonbuk B atau kalo ada potensinya bisa masuk Jeonbuk A juga."

"Saya berharap kerjasama ini tidak berhenti sekarang," tambahnya.

Arkhan Kaka menggantikan Moussa Sidibe pada menit ke-88 saat Persis Solo kalah 1-2 dari Jeonbuk Hyundai Motors.

Pemain berusia 15 tahun itu hanya bermain kurang dari 7 menit.

Baca Juga: Gantikan Lionel Messi, Alejandro Garnacho Jadi Tandem Julian Alvarez saat Hadapi Timnas Indonesia

BAGAS REZA MURTI/BOLASPORT.COM
Pelatih Persis Solo, Leonardo Medina dan pemain Jaimerson Xavier usai laga lawan Jeonbuk Hyundai Motors di Stadion Manahan, Solo pada Sabtu (17/6/2023).

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P