Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - PSSI mendoakan agar Argentina akan kesulitan menghadapi timnas Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Senin (19/6/2023).
Pasalnya, sejak pukul 13.00 WIB, kawasan SUGBK masih diguyur hujan.
Sementara kick-off pertandingan berlangsung pada pukul 19.30 WIB.
Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Arya Sinulingga, menuturkan, situasi hujan bisa menguntungkan bagi skuad timnas Indonesia.
"Mudah mudahan (peluang buat timnas Indonesia), jarang kan di luar negeri ujan," ucap Arya Sinulingga saat ditemui di SUGBK, Senin (19/6/2023).
"Mudah-mudahan ini keberuntungan bagi kita. Mana tau mereka mau nendang, terpeleset," ujarnya.
Dia menambahkan, PSSI sama sekali tidak menggunakan jasa pawang hujan.
Akan tetapi, pada Minggu (18/6/2023), sosok Rara yang dikenal sebagai pawang hujan muncul di SUGBK.
Baca Juga: Jelang Hadapi Timnas Indonesia, Lionel Messi Tulis Pesan Menyentuh untuk Argentina
Rara terlihat melakukan ritual.
Di satu sisi, PSSI berharap hujan yang masih melanda SUGBK akan berhenti jelang kick-off pertandingan.
"Enggak lah (sewa pawang hujan), pokoknya mungkin alamnya mendukung, hujan sebelum pertandingan," ucap Arya.
"Semoga nanti kondisinya bagus."
"Kita berharap jam 4-5 hujannya selesai dan penontonnya masuk ke stadion aman semua," tutur Arya.
Lebih lanjut, Arya memastikan pertandingan kontra Argentina menggunakan standar keamanan yang tinggi.
Dengan melibatkan beberapa pihak terkait.
Mengingat, Argentina merupakan tim yang berkelas.
Baca Juga: Satu Hal Positif Juara Dunia Malaysia meski Kalah Nyesek di Final Indonesia Open 2023
Argentina merupakan jawara Piala Dunia 2022 Qatar.
Sebelum tiba di Indonesia, Argentina lebih dulu melakoni pertandingan kontra Australia.
Laga tersebut digelar di Beijing, China, Kamis (15/6/2023).
Hasilnya, Argentina meraih kemenangan 2-0 atas Australia.
"Detailnya enggak tau, tapi yang pasti ada Steward yang utama dan polisinya pendamping," kata Arya.
"Hari ini kita juga ajak LOC dari klub-klub untuk belajar."
"Mereka ada dari Madura, Persib, Persis, semua datang mereka refreshment sekalian belajar bagaimana caranya mengamankan supaya nanti saat liga mulai, mereka sudah paham."
"Dan belajar dari crowded yg besar ini dengan undangan VVIP yg cukup besar. Belum pernah ada kan undangan VVIP yang banyak. Jadi bagus sekalian buat mereka belajar," tutupnya.