Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Tim bola voli putri Indonesia tidak akan menganggap remeh tim Filipina yang akan dihadapi pada hari ketiga AVC Challenge Cup 2023, di GOR Tri Dharma, Gresik, Selasa (20/6/2023).
Hal tersebut dikatakan Alim, usai Filipina mengalahkan Makau 3-0 (25-14, 25-12, 25-9), Senin (19/6/2023).
Kekalahan Makau itu sekaligus menempatkan tim tersebut memperebutkan posisi peringkat 9-11 karena sebelumnya Makau juga kalah dari Indonesia 0-3 (18/6/2023).
Indonesia dan Filipina akan memperebutkan juara Grup A, pada Selasa. Pemenang laga tersebut akan menjadi juara Grup A.
"Saya tidak mau menganggap remeh Filipina, meskipun mereka terdiri dari mayoritas pemain-pemain muda," kata Alim dilansir BolaSport.com dari PBVSI.
"Saya lihat ada beberapa pemain senior yang pernah tampil di SEA Games."
Menurut Alim, kemenangan Filipina atas Makau itu didapat dengan angka yang cukup jauh setiap setnya
Angka yang didapat masih di bawah 15. "Sementara tim kita set kedua Makau dapat angka 18," tambahnya.
"Makanya saya menilai Filipina itu tidak bisa dianggap remeh," tutur pelatih timnas putri ke SEA Games Kamboja.
Meski begitu, pelatih TNI AU ini akan berusaha tampil maksimal dan memenangkan laga melawan tim Filipina agar bisa menjadi juara Grup A.