Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Butuh Tim Sekelas Argentina untuk Akhiri Rekor Superior Shin Tae-yong saat Timnas Indonesia Main di Kandang Sendiri

By Sasongko Dwi Saputro - Selasa, 20 Juni 2023 | 07:15 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sedang memantau para pemainnya berlaga di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin (19/6/2023) malam. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia akhirnya harus mengakhiri rekor superior saat melakoni laga di kandang sendiri pada era kepelatihan Shin Tae-yong.

Seperti yang diketahui, Timnas Indonesia baru saja menelan kekalahan 0-2 di tangan Argentina pada Senin (19/6/2023) di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.

Gol dari Argentina disarangkan oleh Leandro Paredes dan Christian Romero.

Dua gol tersebut dipastikan mengakhiri salah satu rekor superior Shin Tae-yong selama melatih Timnas Indonesia.

Butuh tim sekelas Argentina untuk mengakhiri rekor superior tersebut.

Argentina sendiri datang ke Indonesia berstatus sebagai tim pemenang Piala Dunia 2022.

Selain itu, tim berjulukan La Albiceleste tersebut juga datang berstatus sebagai tim peringkat pertama di ranking FIFA saat ini.

Sejak melatih Timnas Indonesia pada 2019, Shin Tae-yong sudah mencatat rekor tidak terkalahkan beruntun di kandang sendiri sebanyak 11 pertandingan.

Baca Juga: Timnas Indonesia Takluk dari Argentina, Shin Tae-yong: Memang Beda Kelas

Shin Tae-yong mencatatkan 6 kali kemenangan dan 5 hasil imbang.

Laga perdana Shin Tae-yong saat memimpin Timnas Indonesia di kandang sendiri terjadi pada 27 Januari 2022 menghadapi Timor Leste.

Pertandingan tersebut merupakan bagian dari FIFA Matchday Januari 2022.

Saat itu, Timnas Indonesia sukses menang 4-1.

Tiga hari kemudian, Timnas Indonesia sukses mengalahkan Timor Leste dengan skor 3-0.

Usai laga tersebut, Timnas Indonesia melanjutkan keperkasaannya saat bertanding di hadapan ribuan suporternya sendiri.

Kemenangan paling sensasional yang diraih Timnas Indonesia tentu terjadi saat menantang Curacao pada September 2022.

Saat itu, Timnas Indonesia sukses meraih dua kemenangan beruntun.

Baca Juga: Komentar Shin Tae-yong Seusai Asnawi Mangkualam Sukses Kantongi Alejandro Garnacho

Skuad Garuda menang 3-2 dan 2-1 atas Curacao.

Di luar FIFA Matchday, Timnas Indonesia menjalani laga kandang di ajang Piala AFF.

Kesempatan tersebut hadir pada ajang Piala AFF 2022.

Saat itu, skuad asuhan Shin Tae-yong bertanding di kandang sendiri.

Timnas Indonesia juga meraih satu kemenangan saat menantang Kamboja dengan skor 2-1.

Skuad Merah Putih lalu harus berbagi angka dengan Thailand (1-1) dan Vietnam (0-0).

Berikut Rekor Laga Kandang Timnas Indonesia di bawah Shin Tae-yong:

  • 27/1/2022 - Indonesia 4-1 Timor Leste (FIFA Matchday) - Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali
  • 30/1/2022 - Indonesia 3-0 Timor Leste (FIFA Matchday) - Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali
  • 1/6/2022 - Indonesia 0-0 Bangladesh (FIFA Matchday) - Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung
  • 24/9/2022 - Indonesia 3-2 Curacao (FIFA Matchday) - Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung
  • 27/9/2022 - Indonesia 2-1 Curacao (FIFA Matchday) - Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor
  • 23/12/2022 - Indonesia 2-1 Kamboja (Piala AFF) - Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta
  • 29/12/2022 - Indonesia 1-1 Thailand (Piala AFF) - Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta
  • 6/1/2023 - Indonesia 0-0 Vietnam (Piala AFF) - Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta
  • 25/3/2023 - Indonesia 3-1 Burundi (FIFA Matchday) - Stadion Patriot Candrabagha, Bekasi
  • 28/3/2023 - Indonesia 2-2 Burundi (FIFA Matchday) - Stadion Patriot Candrabagha, Bekasi
  • 14/6/2023 - Indonesia 0-0 Palestina (FIFA Matchday) - Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya
  • 19/6/2023 - Indonesia 0-2 Argentina (FIFA Matchday) - Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P