Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Status Lee Zii Jia di Program Elit Malaysia untuk Olimpiade Paris 2024 Mulai Diragukan

By Nestri Y - Selasa, 20 Juni 2023 | 16:15 WIB
Tunggal putra Malaysia, Lee Zii Jia,mulai dipertanyakan nasibnya pada program khusus RTG menuju Olimpiade Paris 2024 seleha menuai hasil jeblok pada Indonesia Open 2023 (WANG ZHAO/AFP)

BOLASPORT.COM - Keberadaan tunggal putra nomor satu Malaysia, Lee Zii Jia, dalam program khusus menuju Olimpiade Paris 2024 mulai diragukan setelah kembali menelan early exit pada Indonesia Open 2023.

Indonesia Open 2023 menjadi puncak rasa frustrasi Lee Zii Jia yang sudah berulang kali menderita kekalahan prematur.

Fase apiknya tatkala membela Malaysia pada Sudirman Cup 2023 ternyata tidak bertahan lama dan seolah hanya sementara saja.

Sekembalinya dia berlaga di panggung turnamen BWF World Tour, Lee Zii Jia kembali dalam performa minor.

Kekalahan di babak 32 besar Indonesia Open 2023, membuat mantan Juara Asia itu membuat keputusan besar dengan mengambil cuti dari turnamen dalam waktu yang tidak ditentukan.

Kegagalan demi kegagalan yang diterima Lee memang semakin membuatnya berada dalam tekanan besar.

Apalagi, peringkatnya kini sudah merosot tajam.

Dari sempat bertengger di peringkat dua dunia, kini Lee Zii Jia sudah terlempar dari 10 besar di peringkat 11.

Baca Juga: Update Ranking BWF - Anthony Masih Deputi Axelsen dan Pram/Yere Halau Kudeta ke Fajar/Rian

Kemerosotan tajam itulah yang sekarang membuat publik Negeri Jiran mulai meragukan keberadaan juara Thailand Open 2022 itu dalam RTG (Road to Gold) pemerintah Malaysia.