Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pemain naturalisasi Shayne Pattynama mencurahkan isinya hatinya setelah debut di timnas Indonesia melalui unggahan instagram pribadinya, Selasa (20/6/2023).
Shayne Pattynama mendapatkan debutnya di timnas Indonesia saat menghadapi Argentina di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin (19/6/2023).
Pemain Viking FK itu tampil sebagai starter melawan Argentina.
Akan tetapi ia hanya bermain hingga menit ke-46.
Shayne Pattynama digantikan oleh Pratama Arhan.
Pada pertandingan itu, timnas Indonesia kalah dari Argentina dengan skor 0-2.
Dua gol Argentina dicetak oleh Leandro Paredes pada menit ke-38 dan Cristian Romero (55').
Selang sehari, Shayne Pattynama mengunggah foto dirinya berseragam timnas Indonesia di instagram pribadinya.
Ia juga menuliskan keterangan foto yang terlihat mengungkapkan perasaannya.
Baca Juga: Prediksi Ranking FIFA Timnas Indonesia setelah Kalah dari Argentina dan Seri Lawan Palestina, Turun?
Shayne menilai bahwa penampilannya bukan penampilan terbaiknya.
Akan tetapi perasaan mengenakan baju timnas Indonesia tidak dapat dijelaskan.
Ia juga antusias untuk masa depan bersama timnas Indonesia.
"Impian saya menjadi kenyataan membuat debut saya untuk tim nasional dan permainan yang luar biasa!," tulis Shayne Pattynama.
"Bukan permainan terbaik saya secara pribadi, tetapi perasaan yang saya dapatkan ketika saya mengenakan seragam ini adalah sesuatu yang tidak dapat saya gambarkan.
"Saya sangat bersemangat untuk masa depan sepak bola Indonesia!.
"Terima kasih kepada seluruh pencinta sepak bola Indonesia yang telah mendukung kami," tulis Shayne Pattynama.
Shayne Pattynama sebelumnya hanya mengisi bangku cadangan saat timnas Indonesia melawan Palestina pada 14 Juni 2023.
Ia urung bermain saat melawan Palestina.
Shayne Pattynama memang menjadi pemain terakhir yang bergabung ke pemusatan latihan timnas Indonesia yang digelar sejak 5 Juni 2023.
Ia terlambat bergabung lantaran masih bermain untuk klubnya Viking FK melawan Sarpsborg pada 11 Juni 2023 di Liga Norwegia, di mana meraih kemenangan dengan skor 3-1.
Shayne Pattynama bermain penuh pada pertandingan itu.
Setelah pertandingan itu, Shayne baru terbang menuju Indonesia.
Kalender FIFA sendiri memang dimulai pada 12 Juni dan berakhir 20 Juni 2023, sehingga klub masih berhak memainkan Shayne Pattynama pada laga melawan Sarpsborg 08.