Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Klasemen AVC Challlenge Cup 2023 - Megawati Masih Panas, Indonesia Pilih Lawan di Semifinal

By Wahid Fahrur Annas - Kamis, 22 Juni 2023 | 09:30 WIB
Tim voli putri Indonesia berpose setelah memastikan diri ke semifinal AVC Challenge Cup 2023 setelah mengalahkan Australia 3-0 pada penentuan juara Grup A di GOR Tri Dharma, Gresik, Rabu (21/6/2023). (PP PBVSI)

BOLASPORT.COM - Tim nasional bola voli putri Indonesia harus memenangkan laga terakhir babak delapan besar AVC Challenge Cup 2023 demi terhindar dari lawan sulit.

Indonesia telah memastikan satu tempat pada semifinal usai meraih kemenangan meyakinkan atas Australia pada pertandingan yang digelar di GOR Tri Dharma, Gresik, Rabu (21/6/2023).

Indonesia menang dengan skor 3-0 (25-13, 25-17, 25-16).

Baca Juga: Hasil AVC Challenge Cup 2023 - 5 Ace Ratri Curi Perhatian, Indonesia Bungkam Australia dan Tembus Semifinal

Dengan demikian, Tim Merah Putih belum mendapatkan perlawanan berarti dalam tiga laga yang telah dijalani sejak fase penyisihan grup yang pertama.

Terbukti tim besutan Alim Suseno itu belum kehilangan satu set pun sejauh ini.

Indonesia bahkan menjadi satu-satunya tim yang telah mengamankan babak empat besar di antara empat tim yang bersaing di Pul E.

Sementara itu, India dan Filipina masih akan bersaing untuk memperebutkan satu tempat terakhir ke semifinal.

Filipina, yang dibebani hasil kekalahan dari Indonesia pada babak sebelumnya, menghidupkan asa dengan mengalahkan India 3-2 (25-22, 17-28, 11-25, 29-27, 18-16).

India yang belum lolos tentu akan tampil habis-habisan saat bersua Indonesia pada laga terakhir klasifikasi babak delapan besar.