Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - AC Milan selangkah lagi meresmikan transfer Sandro Tonali ke Newcastle United yang bakal menjadikannya pemain termahal Italia sepanjang sejarah.
Dikutip BolaSport.com dari Sky Sport Italia, AC Milan sedang bernegosiasi alot dengan Newcastle United.
I Rossoneri baru bersedia mengirim gelandang 23 tahun itu dengan harga 80 juta euro.
Angka setara 1,3 triliun rupiah tersebut masih kurang dari nilai pengajuan Newcastle.
Klub Liga Inggris yang comeback ke Liga Champions musim depan itu menyiapkan 75 juta euro total.
Jumlahnya terbagi menjadi 70 juta euro ongkos transfer dan 5 juta dalam bentuk bonus.
The Magpies berusaha mengakali tawaran konkret ini dengan menambahkan berbagai variabel agar memenuhi permintaan 80 juta euro dari Milan.
Baca Juga: BURSA TRANSFER - Joselu ke Real Madrid, Eks Anak Didik Luis Milla Bukan Pengganti Benzema
Nilai mana pun yang kelak disetujui, transfer Tonali ke Newcastle tinggal menunggu pengesahan rekornya sebagai pemain termahal Italia.
Dalam sejarah bursa transfer, rekor tersebut sekarang masih tercatat atas nama Jorginho.
Pada 2018, pemain Italia berdarah Brasil itu diboyong Chelsea dari Napoli seharga 57 juta euro.
Sandro Tonali sendiri dikabarkan tidak keberatan meninggalkan proyek AC Milan yang dia jalani sejak 2020.
Proposal Newcastle memang menggiurkan dari sisi finansial.
Klub tajir Inggris menawarkan gaji 8 juta euro plus bonus 2 juta, sehingga totalnya menjadi 10 juta euro per tahun.
Newcastle are on the verge of reaching full agreement with Sandro Tonali on personal terms as salary proposal is really huge. ????⚪️⚫️ #NUFC
— Fabrizio Romano (@FabrizioRomano) June 21, 2023
Contract until June 2029 for €8m net plus €2m add-ons salary per season.
Milan-Newcastle are still discussing structure of deal/add ons. pic.twitter.com/8M4YiEpCMi
Angka tersebut lebih besar 4 kali lipat dari pendapatannya di AC Milan saat ini.
Tonali cuma digaji 2,5 juta euro per tahun di San Siro.
Adapun durasi kontrak yang diajukan Newcastle ialah ikatan kerja 6 tahun hingga Juni 2029.
Periode jelang akhir pekan ini akan krusial dalam transfer kolektor 14 caps timnas Italia ke St James' Park.
Sejak direkrut Rossoneri dari Brescia pada 2020, awalnya sebagai pinjaman, Tonali menjadi figur sentral di dapur permainan.
Ia tampil 130 kali lintas kompetisi dengan sumbangsih 7 gol dan 13 assist.
Pemain yang kerap dijuluki titisan Andrea Pirlo berjasa besar memberi scudetto 2021-2022 bagi Setan Merah.
1 - Sandro #Tonali is the AC Milan's player with the most games played (48), minutes played (3983), chances created (90) and tackles won (56) in 2022/23 in all competitions. Symbol. pic.twitter.com/Jg068LSbZi
— OptaPaolo (@OptaPaolo) June 21, 2023
Potensi kepergian Sandro Tonali menjadi efek terbaru yang menyusul pemecatan Paolo Maldini selaku juru transfer.
Sebelumnya, AC Milan dipastikan mengembalikan Brahim Diaz ke Real Madrid dan melepas Zlatan Ibrahimovic yang pensiun.
Baca Juga: BURSA TRANSFER - Gelandang Asli Suriah Resmi ke Brighton, dari Kawan Jadi Lawan Erling Haaland
Klub Milano Merah diwartakan akan melakukan cuci gudang di bursa transfer musim panas ini.
Sekiranya ada 13 pemain yang sudah atau sedang diusahakan manajemen Milan untuk dilepas demi efisiensi skuad maupun dijual sebagai sumber pendapatan.
Selain Tonali, full-back jagoan Theo Hernandez juga sedang digoda Atletico Madrid.
Belum ada proposal resmi, tetapi Milan diyakini bakal mau-mau saja melego pemain timnas Prancis itu kalau dikipasi uang 80 juta euro.