Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas Indonesia vs Argentina Jadi Awal Titik Terang Nasib Sepak Bola Tanah Air

By Sasongko Dwi Saputro - Jumat, 23 Juni 2023 | 13:30 WIB
Pemain Timnas Indonesia Shayne Pattynama berduel dengan Julian Alvarez di SUGBK, Senin (19/6/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Laga Timnas Indonesia vs Argentina juga mendapatkan sorotan dari media besar dari Amerika Serikat, ESPN.

Pada laga tersebut, Timnas Indonesia kalah 0-2 dari La Albiceleste.

Dua gol kemenangan tim pemenang Piala Dunia 2022 tersebut dicetak oleh Leandro Paredes dan Christian Romero.

Meski kalah, laga tersebut mendapatkan sorotan dari media asal Amerika Serikat, ESPN.

ESPN dalam tulisannya menyebut bahwa ketiadaan Lionel Messi dalam pertandingan Timnas Indonesia vs Argentina jadi salah satu kekecewaan yang tidak dapat disembunyikan.

ESPN juga menyebut bahwa mayoritas suporter Timnas Indonesia menyebut-nyebut nama Lionel Messi sepanjang laga.

"Tidak ada yang menyembunyikan kekecewaan di Indonesia atas absennya Lionel Messi," tulis laporan ESPN.

"Meskipun (Lionel Messi) punya peran besar dalam kemenangan 2-0 Argentina atas Australia di Beijing pada hari Kamis."

Baca Juga: Kaoru Mitoma Analisis Dribblenya yang Terinspirasi dari Neymar ke Media Jepang, Asnawi Siap Tekel?

"Ketika ia mencetak gol dalam waktu 79 detik, gol internasional tercepatnya."

"Berpakaian serba merah dan melambai-lambaikan bendera nasional, para suporter di Stadion Gelora Bung Karno masih meneriakkan "Messi" saat tim memasuki lapangan," lanjutnya.

Meski begitu, laga Timnas Indonesia vs Argentina juga punya kesan positif di mata ESPN.

Menurut mereka, laga ini jadi titik terang nasib sepak bola Indonesia dalam setahun terakhir.

ESPN menyebut dua peristiwa besar yang mengguncang sepak bola Indonesia.

Peristiwa pertama tentu adalah Tragedi Kanjuruhan yang menewaskan 135 orang pada 1 Oktober 2022.

Peristiwa kedua terjadi saat FIFA menarik hak Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.

Penolakan atas partisipasi Israel pada ajang Piala Dunia U-20 2023 jadi penyebab hal tersebut.

Baca Juga: Ernando Ari Kiper Idaman, Shin Tae-yong Perlu Ulang Kembali Rencana 2 Tahun Silam untuk Isi Nomor 1 Timnas Indonesia

"Pertandingan tersebut (Timnas Indonesia vs Argentina) merupakan satu-satunya titik terang dalam delapan bulan titik gelap sepak bola Indonesia," tulis ESPN.

"Di mana 135 penggemar tewas dalam salah satu stampede (insiden saling injak-menginjak karena panik) terburuk dalam stadion sepak bola di dunia."

"Negara mayoritas muslim telah dicoret dari haknya untuk menggelar Piala Dunia U-20 2023 oada bulan Maret."

"Setelah penolakan di dalam negeri atas partisipasi Israel."

"Dan (posisi Indonesia) sebagai tuan rumah digantikan oleh Argentina," lanjutnya.

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengaku sangat percaya diri untuk menghadapi Piala Asia 2023 setelah pertandingan.

Kini, Sepak Bola Indonesia bakal bersiap untuk hajatan besar berikutnya pada bulan depan yaitu Liga 1 2023/2024.

Kick-off Liga 1 2023/2024 sendiri bakal dilaksanakan pada 1 Juli 2023 mendatang.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P