Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Setelah sempat menolak tawaran beberapa tim besar, Zinedine Zidane berharap bisa segera kembali melatih.
Sudah dua tahun Zinedine Zidane 'menghilang' dari dunia kepelatihan.
Legenda timnas Prancis itu belum menangani tim manapun sejak mengundurkan diri dari kursi nakhoda Real Madrid pada 2021.
Usai hiatus lama, Zidane mulai kangen untuk meracik strategi.
Zidane menyatakan telah mengisi energi dan siap kembali memimpin sebuah tim, termasuk di negaranya.
"Tinggal dan bekerja lagi di Prancis? Tidak ada yang harus dikesampingkan," tutur pria berumur 51 tahun itu seperti dikutip BolaSport.com dari Dailymail.
"Saya tahu apa yang saya inginkan dan apa yang tidak diinginkan. Jika saya mengambil jeda, itu karena memang harus saya lakukan."
"Saya berharap untuk mengatakan kepada diri sendiri bahwa saya segera bisa melatih," katanya menambahkan.
Baca Juga: Thomas Doll Sabar Tunggu Kuota Pemain Asing Persija Lengkap
Zidane bukanlah tanpa tawaran selama masa rehat.