Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Ilkay Guendogan disebut-sebut sudah memiliki musuh di Barcelona padahal sang pemain baru saja bergabung.
Ilkay Guendogan telah resmi diperkenalkan sebagai pemain baru Barcelona pada Senin (26/6/2023) waktu setempat.
Barcelona mendapatkan Ilkay Guendogan secara cuma-cuma pada bursa transfer musim panas 2023.
Hal itu terjadi setelah sang pemain tidak menambah masa baktinya di akhir musim 2022-2023 dengan Manchester City.
Adapun eks kapten Manchester City tersebut diikat dengan durasi kontrak selama dua tahun plus opsi perpanjangan satu tahun.
Di luar hal itu, Barcelona juga menyematkan klausul pelepasan bernilai luar biasa untuk gelandang asal Jerman tersebut.
Tidak tanggung-tanggung juara Liga Spanyol musim 2022-2023 tersebut memagari Guendogan dengan klasusul rilis senilai 400 juta euro.
Baca Juga: BURSA TRANSFER - Tawar Declan Rice, Man City Cuma Tiru Cara Arsenal
????❤ @IlkayGuendogan is CULER! pic.twitter.com/DrbOOIMSLe
— FC Barcelona (@FCBarcelona) June 26, 2023
Keberadaan Guendogan sendiri diharapkan dapat menutupi lini tengah Barcelona yang baru saja ditinggal Sergio Busquets.
Sergio Busquets resmi meninggalkan Barcelona pada akhir musim lalu guna bergabung dengan klub MLS, Inter Miami.