Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tepis Rumor Transfer, Joan Laporta Labeli Frenkie de Jong Pemain Tak Tersentuh di Barcelona

By Raka Kisdiyatma Galih - Jumat, 30 Juni 2023 | 13:45 WIB
Gelandang Barcelona, Frenkie de Jong, tidak akan dijual meski Manchester United memunculkan kembali niat untuk merekrut di bursa transfer musim panas 2023. (TWITTER.COM/BARCAUNIVERSAL)

BOLASPORT.COM - Presiden Barcelona, Joan Laporta, menepis rumor transfer Frenkie de Jong dengan melabeli sang gelandang sebagai pemain tak tersentuh di Camp Nou.

Rumor transfer Frenkie de Jong kembali muncul pada musim panas 2023.

Kabar tersebut muncul ke permukaan setelah Barcelona menggaet Ilkay Guendogan dari Manchester City.

Guendogan merapat ke Barcelona dengan status bebas transfer pada musim panas ini.

Beberapa laporan menyebut pemain timnas Jerman itu direkrut El Barca sebagai pengganti Sergio Busquets di posisi gelandang bertahan.

Padahal, Barcelona sudah mempunyai sosok De Jong di posisi tersebut.

Guendogan sendiri merupakan pemain yang serbaguna.

Baca Juga: Harry Kane ke Bayern Muenchen, Sekarang atau Satu Tahun Lagi

Dia bisa menjadi pemain nomor 6 maupun nomor 8.

Hal itu membuat posisi De Jong menjadi terancam.

Situasi tersebut kemudian dimanfaatkan Manchester United untuk kembali mengejar tanda tangan gelandang timnas Belanda itu.

Man United diketahui sudah mengejar De Jong sejak jendela transfer musim panas tahun lalu.

Baca Juga: Arsenal Menggila di Bursa Transfer, Usai Resmikan Kai Havertz dan Kunci Declan Rice Kini Sepakat dengan Jurrien Timber

Saat itu, Setan Merah nyaris mendapatkan De Jong setelah mencapai kesepakatan dengan Barcelona.

Dalam kesepakatan itu, kedua klub menyetujui paket transfer sang pemain.

Namun, transfer tersebut gagal terwujud karena gelandang berusia 26 tahun itu menolak pindah ke Man United.

Kali ini, Man United kabarnya akan melayangkan tawaran sangat besar untuk merekrut De Jong.

Barcelona dikabarkan siap menerima tawaran tersebut karena butuh banyak uang untuk belanja beberapa pemain baru.

Baca Juga: Formasi Tim Super Al Nassr usai Brozovic Gabung Ronaldo dkk, Siap Guncang Liga Champions?

Selain itu, kepergian De Jong juga akan membuat Barcelona menjadi lebih mudah dalam mendaftarkan rekrutan anyarnya.

Namun, baru-baru ini, kabar tersebut dibantah oleh Joan Laporta.

Dia menegaskan bahwa eks gelandang Ajax Amsterdam itu tidak dijual musim panas ini.

Laporta juga melabeli De Jong sebagai pemain yang tidak tersentuh di Barcelona.

"Tahun lalu kami mendapat tawaran 100 juta euro untuk Frenkie de Jong dan kami tidak menjualnya," kata Laporta seperti dikutip BolaSport.com dari Football Espana.

"Dia pemain yang seharusnya tidak ada di pasar," tuturnya menambahkan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P