Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Arsenal Menggila di Bursa Transfer, Kini Jadi yang Terdepan Rekrut Messi dari Turki

By Ivan Rahardianto - Sabtu, 1 Juli 2023 | 15:15 WIB
Arsenal jadi klub terdepan untuk memboyong pemain yang punya julukan Lionel Messi dari Turki (TWITTER.COM/FABRIZIOROMANO)

BOLASPORT.COM - Arsenal jadi klub terdepan untuk memboyong pemain yang punya julukan Lionel Messi dari Turki.

Arsenal benar-benar menggila di bursa transfer musim panas 2023.

Mereka mampu menarik nama-nama besar di musim panas ini.

Pertama The Gunners sudah berhasil mendapatkan Kai Havertz dari Chelsea.

Pemain timnas Jerman itu digaet dari Chelsea dengan biaya 67,5 juta pounds (sekitar Rp1,2 triliun).

Kedua, The Gunners mendapatkan sinyal positif untuk merekrut Declan Rice.

Dilansir BolaSport.com dari Fabrizio Romano, Arsenal dan West Ham United dilaporkan telah mencapai kesepakatan biaya transfer untuk Rice.

Romano menyebutkan bahwa Arsenal dan West Ham United menyetujui biaya transfer senilai 105 juta pounds atau setara Rp1,9 triliun.

Baca Juga: Agen Emil Audero Benarkan Inter Milan Pantau Sang Kiper Kelahiran Indonesia, Semua Tergantung Man United

Ketiga, Arsenal sudah semakin dekat untuk mendapatkan tanda-tangan Jurrien Timber dari Ajax Amsterdam.