Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bocoran Direktur Teknik PSSI dari Jerman, Mantan Pesepakbola Terkenal dan Usianya 60 Tahun

By Mochamad Hary Prasetya - Selasa, 4 Juli 2023 | 22:30 WIB
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir (kanan), sedang berkomunikasi dengan wakilnya bernama Zainudin Amali (kiri) di Menara Danareksa, Gambir, Jakarta Pusat, Jumat (23/6/2023) siang. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Perlahan-lahan PSSI mulai membocorkan calon Direktur Teknik baru yang nantinya berasal dari Jerman.

Wakil Ketua Umum PSSI, Zainudin Amali, mengatakan bahwa pihaknya terus berkomunikasi dengan Deutsche Fussball Liga (DFL).

PSSI sebelumnya bekerjasama dengan operator Bundesliga Jerman itu.

Dalam kerjasamanya, PSSI akan mendapatkan rekomendasi nama yang nantinya bertugas sebagai Direktur Teknik.

Kursi Direktur Teknik PSSI sedang kosong usai ditinggal Indra Sjafri.

Indra Sjafri kini dipercaya menjadi pelatih timnas U-23 Indonesia.

Sosok yang akan menjadi Direktur Teknik PSSI itu masih membuat penasaran publik pecinta sepak bola Indonesia.

Baca Juga: Bukan Jabat Direktur Teknik, Persita Percaya Kehadiran Legenda Italia Bakal Bawa Dampak Positif

Amali meminta publik untuk bersabar lantaran PSSI mencari yang terbaik demi sepak bola Indonesia.

"Sedang kami komunikasikan."

"Kami harus memastikan pertama dia mempunyai rekam jejak dan kapabilitas bagus."

"Tapi yang bisa saya sampaikan adalah dia ini berasal dari Jerman," kata Amali.

Amali masih menutup rapat-rapat nama calon Direktur Teknik PSSI itu.

Mantan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) itu mengatakan bahwa Direktur Teknik PSSI tersebut harus tinggal di Indonesia.

"Kami sedang berkomunikasi perihal dia ini harus tinggal di Indonesia, bukan datang sebentar terus pergi."

Baca Juga: Dari 20 Calon Direktur Teknik PSSI, Erick Thohir Ungkap Sudah Kantongi 6 Kandidat

"Dia ini harus komitmen."

"Kalau datang, dia harus tinggal di Indonesia karena dia harus punya tanggung jawab secara profesional," ucap Amali.

Amali mulai membocorkan kriteria calon Direktur Teknik PSSI itu.

Salah satunya Direktur Teknik PSSI itu merupakan mantan pesepakbola di Jerman.

"Dia orang terkenal kok karena mantan pemain bola juga."

"Umurnya sekitar 60 tahun."

"Untuk posisinya waktu menjadi pesepakbola, saya tidak tahu."

Baca Juga: Thomas Doll Percaya Direktur Teknik dari Jerman akan Bawa Berkah Bagi PSSI

"Yang saya tahu dia ini eks pesepakbola karena waktu itu Pak Erick Thohir yang langsung wawancara dia," tutup Amali.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P