Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Arsenal sepakat bayar 2 triliun rupiah, Declan Rice bakal pecah rekor pemain termahal Inggris dalam sejarah.
Deal Arsenal dengan West Ham United soal nilai transfer gelandang jagoan timnas Inggris itu tercapai pada Rabu (5/7/2023) pagi WIB.
The Gunners setuju menebusnya seharga total 105 juta pounds atau setara 2 triliun rupiah.
Superdeal untuk Declan Rice terbagi menjadi 100 juta pounds dalam rupa biaya transfer pokok dan 5 juta berupa add-ons.
Arsenal dan West Ham mendiskusikan termin pelunasan pembayaran tersebut.
Kabarnya, Tim Meriam London berencana menyicilnya dalam waktu empat tahun.
Akan tetapi, pihak The Hammers ingin uangnya disetor dalam 18 bulan.
Baca Juga: 24 Jam Lagi Resmi Milik Man United, Mason Mount Kirim Salam Perpisahan ke Chelsea
Setelah deal tercapai, Declan Rice pun tinggal menunggu pengesahan sebagai awak The Gunners dan memecahkan dua rekor bersejarah.
Ia bakal menjadi pemain termahal Inggris sekaligus rekrutan paling memakan biaya dalam sejarah Arsenal.
Transfer Rice melampaui harga beli Jack Grealish oleh Manchester City.
Tahun lalu sang juara Liga Inggris menebusnya 100 juta pounds dari Aston Villa.
Declan Rice to Arsenal, here we go! Deal in place between Arsenal & West Ham and Gunners sign their top target. ????????⚪️ #AFC
£100m plus £5m add ons. It’s the most expensive signing ever for Arsenal and most expensive English player ever.
Arteta & Edu, crucial to make it happen. pic.twitter.com/w0OApXoTwD
— Fabrizio Romano (@FabrizioRomano) July 4, 2023
Adapun peringkat ketiga pemain termahal Inggris ditempati komoditas top yang juga baru pindah di bursa transfer musim panas ini.
Dialah Jude Bellingham, yang dicomot Real Madrid seharga 88,5 juta pounds dari Dortmund.
Kemudian ada Harry Maguire di peringkat empat dengan label 80 juta pounds saat dicaplok Man United dari Leicester (2019).
Melengkapi urutan kelima adalah Jadon Sancho, yang juga diangkut Setan Merah dari Dortmund senilai 73 juta pounds (2021).
Baca Juga: Roberto Firmino Resmi Gabung Al Ahli, Tim yang Kalahkan Klub Indonesia di Liga Champions Asia
Proses transfer Rice ke Arsenal tahap pertama ialah tes medis.
Agenda pemeriksaan kesehatan akan dilakukan pemain berusia 24 tahun itu pada Jumat (7/7/2023).
Sementara itu, di kalangan internal Arsenal, pembelian Rice mengalahkan rekor sebelumnya atas nama Nicolas Pepe.
Penyerang Pantai Gading direkrut dari Lille seharga 72 juta pounds pada 2019.
Hanya, manuver buat Pepe terbilang gagal karena si pemain tak mampu memenuhi ekspektasi dan malah dipinjamkan ke Nice musim lalu.
Dengan pembelian Rice, Arsenal berarti segera menambah pengeluaran menjadi 170 juta pounds cuma untuk dua pemain di bursa transfer musim panas ini.
Sebelumnya, skuad Mikel Arteta merampungkan akuisisi Kai Havertz dari Chelsea.
Pemain serang Jerman itu dibeli senilai 65 juta pounds.
Baca Juga: BURSA TRANSFER - Davide Frattesi ke Inter Milan, Kedudukan Sementara 2-1 atas AC Milan
Manuver runner-up Liga Inggris 2022-2023 tak akan berhenti sampai di sini.
Arsenal dikabarkan masih bernafsu merekrut beberapa pemain top.
Kehadiran defender Jurrien Timber (Ajax) dan full-back Joao Cancelo (Man City) akan membuat langkah Arteta tampak sempurna di bursa kali ini.