Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, harus berjibaku menghadapi berbagai masalah yang membuatnya sulit kompetitif pada MotoGP 2023.
Sebagai pembalap berlabel juara, kiprah Marquez setidaknya hingga delapan balapan MotoGP 2023 terbilang sangat mengecewakan dari segi hasil.
Bagaimana tidak? Rider berjuluk Baby Alien tersebut belum sekalipun mampu mengamankan poin dari penampilannya di balapan utama.
Catatan itu terjadi karena Marquez acap kali memutuskan untuk mundur atau absen karena cedera usai jatuh bangun menaklukkan RC213V.
Hasil terbaik yang didapat peraih delapan gelar juara dunia itu adalah finis di posisi ketiga pada sesi sprint GP Portugal.
Setelah itu, Marquez seperti hilang ditelan bumi dengan rentetan kecelakaan-kecelakaan yang tak jarang membuatnya cedera.
Tidak bisa dipungkiri bahwa hasil minor yang didapat Marquez bersumber dari motor RC213V.
Ya, kinerja motor RC213V sejauh ini secara tidak langsung menunjukkan bahwa pengembangan yang dilakukan Honda salah arah.
Alih-alih menciptakan motor yang ramah bagi semua pembalap, RC213V versi terkini justru menghadirkan rasa frustrasi penunggangnya.