Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Chelsea dinilai melakukan blunder dalam kebijakan transfer mereka dan akan menyesal menjual Mateo Kovacic ke Manchester City.
Chelsea tampaknya benar-benar sibuk pada bursa transfer musim panas 2023 ini.
Sejauh ini, Chelsea menjadi salah satu tim yang paling banyak melepas pemain mereka ke klub lain.
Menurut data Transfermarkt yang dikutip BolaSport.com, Chelsea telah melepas sembilan pemain pada musim panas ini.
Sembilan pemain yang dilepas, yaitu Kai Havertz, Mason Mount, Mateo Kovacic, Kalidou Koulibaly, Edouard Mendy, Ruben Loftus-Cheek, N'Golo Kante, Cesar Azpilicueta, dan Tiemoue Bakayoko.
Dari sembilan pemain tersebut, dua pemain dilepas dengan status bebas transfer, yakni Kante dan Azpilicueta.
Adapun Bakayoko diputus kontraknya karena dinilai tidak berkontribusi banyak untuk klub.
Baca Juga: Gilanya Revolusi di Chelsea, Tinggal 3 Pemain Sisa dari Starter Tim Juara Liga Champions 2021
Lalu, enam pemain lainnya masing-masing dijual ke klub lain dengan harga yang sudah disepakati dengan Chelsea.