Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Curhat Pemain Anyar Persib, Sebut Debutnya di Liga 1 2023/2024 Pahit

By Lukman Adhi Kurniawan - Jumat, 7 Juli 2023 | 18:45 WIB
Tyronne del Pino saat membela pertandingan bersama Persib Bandung dalam uji coba melawan PSS Sleman, Minggu (25/6/2023). (INSTAGRAM/@PERSIB)

BOLASPORT.COM - Gelandang Persib Bandung, Tyronne del Pino, harus mendapatkan pengalaman yang kurang apik saat menjalani laga debut di Liga 1 2023/2024.

Dia sebenarnya mendapatkan kesempatan bermain dari menit pertama oleh pelatih Luis Milla saat timnya bertanding melawan Madura United, Minggu (2/7).

Namun, dia tidak bisa tampil penuh di laga tersebut.

Tyronne ditarik keluar pada awal babak kedua dan digantikan oleh Beckham Putra.

Tepatnya pada menit ke-46 saat pertandingan babak kedua baru mulai berjalan.

Setelah dilakukan pemeriksaan, pemain asal Spanyol ini mengalami cedera di tendon achilles kaki kanan.

Baca Juga: Bursa Transfer Liga 1 - Belum Sempat Debut, PSIS Putus Kontrak Eks Persib karena Masalah di Kampung Halaman

Gagal membuat penampilan perdana yang apik, Tyronne del Pino mengaku kecewa.

Apalagi dia baru memulai karirnya di Liga Indonesia.

"Debut yang pahit, kecewa," tulis Tyronne del Pino dilansir BolaSport.com dari laman Instagram pribadinya.

Akibat cedera yang didapatkan Tyronne, Persib memutuskan untuk memberikan waktu kepada pemain tersebut untuk menjalani pemulihan.

Dalam laga tandang mereka melawan Arema FC (7/7), Nick Kuipers akhirnya dibawa.

Pada laga perdana di Liga 1 musim ini, Kuipers absen dan tidak masuk dalam skuad.

Baca Juga: Tambah Ricky Kambuaya, Dewa United Makin Beraroma Persib Bandung dan Timnas Indonesia

Tyronne menambahkan bahwa dia akan mendukung Persib dari luar lapangan.

Menurutnya, saat ini dia akan fokus dalam menjalani proses pemulihan.

Selain itu, mereka masih memiliki perjalanan yang panjang untuk melewati Liga 1 musim ini.

"Namun dengan mentalitas yang kuat."

"Saatnya bekerja untuk kembali secepat mungkin dalam kondisi terbaik."

"Dan (saya) akan mendukung tim dari luar," pungkasnya.

Baca Juga: Persib Buru Kemenangan Perdana di Liga 1 2023/2024, Luis Milla: Pertandingan Sulit

Sementara itu, pelatih Luis Milla memberikan dukungan pada anak asuhnya tersebut.

Melalui Instagram pribadinya, dia berharap agar Tyronne segera pulih dan kembali ke tim.

"Tim ada di sini untuk mendukung," tulis Luis Milla dalam unggahan story Instagramnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P