Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bawa-bawa Pemain Asing, Thomas Doll Sangat Kecewa Persija Imbang Lawan Persikabo 1973

By Mochamad Hary Prasetya - Minggu, 9 Juli 2023 | 22:00 WIB
Marko Simic (tengah) sedang menguasai bola saat bertanding dalam laga pekan kedua Liga 1 2023 antara Persikabo 1973 versus Persija di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Minggu (9/7/2023) malam. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Persija Jakarta gagal meraih kemenangan saat melawan Persikabo 1973 pada pekan kedua Liga 1 2023/2024 di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Minggu (9/7/2023).

Bermain pada pukul 19.00 WIB, kedua tim bermain imbang 0-0.

Pelatih Persija, Thomas Doll, memberikan komentarnya usai pertandingan berakhir.

Juru taktik asal Jerman itu mengaku sangat tidak puas dengan permainan anak-anak asuhnya.

Sejatinya Persija menguasai jalannya pertandingan malam ini.

Beberapa peluang didapatkan Persija namun tidak berhasil mencetak gol ke gawang Persikabo 1973.

Thomas Doll kecewa dengan permainan Persija di babak pertama.

Baca Juga: 6 Pemain Luar Negeri akan Ikut TC Timnas U-17 Indonesia, Siapa Saja?

Menurutnya, permainan Persija tidak sesuai dengan apa yang ia harapkan.

"Pertandingan tadi sangat tidak puas karena banyak kesalahan dari pemain."

"Sama seperti pekan lalu banyak kesalahan yang kami lakukan terutama kehilangan bola," ucap Thomas Doll.

Lanjut Thomas Doll, permainan Persija mulai bagus di babak kedua.

Beberapa peluang didapatkan Pasukan Ibukota salah satunya lewat Aji Kusuma.

Menerima umpan Firza Andika, tandukan Aji Kusuma membentur mistar gawang.

Thomas Doll sangat menyayangkan itu.

Baca Juga: Hasil Liga 1 - Full Lokal di Babak Kedua, Persija Curi Poin dari Persikabo 1973

"Sebenarnya tim bisa bermain baik dengan adanya satu kesempatan gol dari Aji Kusuma."

"Di babak pertama saya tidak suka melihat permainannya," ucap Thomas Doll.

Hasil imbang ini membuat Thomas Doll lagi-lagi membawa pemain-pemain asing yang belum lengkap di Persija.

Perlu diketahui, Persija baru mempunyai tiga pemain asing yakni Ondrej Kudela, Ryo Matsumura, dan Marko Simic.

Marko Simic dan Ryo Matsumura diberikan kepercayaan bermain dalam laga tadi.

Mereka berdua ditarik ke luar di pertengahan babak kedua.

Thomas Doll masih menunggu tiga pemain asing lagi yang belum bergabung ke Persija.

Baca Juga: Klarifikasi Buro Happold Soal JIS, Sebut Pembangunan Stadion Tak Sesuai Panduan

Ia berharap ketiga pemain asing itu bisa datang pada pekan depan sebelum melawan Bhayangkara FC di Stadion Patriot, Bekasi, Jawa Barat, Minggu (16/7/2023).

"Kami memang kurang pemain dan saya berharap pekan depan sudah ada yang datang."

"Situasi ini sulit bagi kami karena hanya bisa mencetak satu gol dalam dua pertandingan," ucap Thomas Doll.

Sementara itu, bek Persija, Firza Andika, mengutarakan hal yang sama dengan Thomas Doll.

Sebagai pemain, ia juga merasa tidak puas dengan permainan Persija.

"Pertandingan ini sangat tidak memuaskan bagi kami."

"Kami kurang beruntung."

Baca Juga: Bima Sakti Kantongi Pemain Baru untuk Timnas U-17 Indonesia dari Garuda International Cup 3

"Apapun hasil malam ini, itulah yang terbaik dan semoga kami lebih baik ke depan," tutup Firza.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P