Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bobotoh Kecewa dan Tarik dari Tribun, Persib Diskon Tiket Hingga Hadiahkan Jersey

By Lukman Adhi Kurniawan - Selasa, 11 Juli 2023 | 12:45 WIB
Spanduk kritik dari Viking Persib Club (VPC), saat laga Persib Bandung melawan Madura United, Minggu (2/7/2023). (TWITTER/@OFFICIALVPC)

BOLASPORT.COM - Persib Bandung akhirnya mengambil langkah setelah terjadi polemik dalam penjualan tiket laga kandang mereka di Liga 1 2023/2024.

Masalah tersebut terjadi karena Bobotoh menilai harga tiket yang dijual terlalu mahal.

Hal ini membuat salah satu basis besar suporter Persib, Viking Persib Club, melakukan protes keras.

Saat laga kandang tim Maung Bandung melawan Madura United (2/7/2023), Viking meninggalkan stadion saat laga masih berjalan.

Pada menit ke-75 mereka mulai mengosongkan tribun dan beberapa spanduk protes juga dipasang.

Aksi ini sebagai solidaritas kepada suporter lain yang gagal mendapatkan tiket di laga tersebut.

Dalam beberapa komentar di laman Twitter Viking (@officialvpc) disebutkan bahwa kegagalan ini terjadi saat beberapa suporter gagal melewati proses verifikasi yang dilaksanakan online.

Baca Juga: Unek-unek Rezaldi Hehanussa Usai Dikritik Fans Persib Bobotoh

Terbaru, Viking memutuskan untuk tidak mendukung langsung tim kebangganya di stadion.

Dari rilis yang diunggah di laman Twitter mereka pada Senin (10/7), Viking tidak hadir di laga Persib vs Dewa United.

Langkah ini dilakukan sebagai respon kekecewaan kepada manajemen Persib.

Sementara itu, Persib mulai bergerak untuk meredakan masalah tiket.

Mereka memberikan diskon untuk tiket laga melawan Dewa United, Jumat (14/7/2023).

Dalam rilis terbaru klub pada Selasa (11/7), disebutkan akan ada diskon hingga 20 persen untuk tiket laga tersebut.

Promo bertajuk Early Bid ini diberikan untuk penjualan tiket pada Selasa (11/7/2023) hingga Rabu (12/7/2023).

Tiket VIP Bawah yang sebelumnya dijual Rp400.000 menjadi Rp320.000.

Sementara VIP Barat Utara dan Selatan Rp200.000 menjadi Rp160.000.

Tiket untuk Tribun Utara, Selatan, dan Timur dari Rp125.000 menjadi Rp100.000.

Baca Juga: Kesedihan Marc Klok saat Persib Masih Paceklik Kemenangan

Selanjutnya, pada Kamis (13/7/2023), diskon menjadi 10 persen.

Persib juga menyediakan 10 jersey supporter edition bagi pembeli tiket yang dijual hari Jumat (14/7).

"Tapi, untuk pertandingan melawan Dewa United, Persib langsung menggelar promo Early Bird berupa potongan harga hingga 20 persen."

"Potongan harga 20 persen berlaku untuk pembelian tiket mulai Selasa, 11 Juli 2023, pukul 09.00 WIB hingga Rabu, 12 Juli 2023, pukul 23.59 WIB," tulis Persib.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P